Concealer adalah salah satu item make up yang penting untuk kecantikan wanita. Dengan menggunakan concealer dapat mencerahkan wajah yang lelah, noda hitam tertutupi, dan menyamarkan mata panda. Jadi walaupun kamu kurang tidur ataupun kelelahan karena pekerjaan tidak akan terlihat. Hal inilah yang membuat seorang wanita menjadi lebih percaya diri. Tidak hanya itu saja, menggunakan concealer juga akan membuat kamu terlihat bersemangat untuk menjalani hari. Tetapi tahukah kamu bahwa concealer juga dapat digunakan untuk fungsi lain? Jika kamu belum tahu, concealer juga bisa digunakan untuk membuat penampilan alis dan bibir kamu menjadi lebih sempurna. Penasaran? Ini ada beberapa cara lain menggunakan concealer, antara lain :

  1. Merapikan Lip Line

Image result for merapikan lip liner dengan concealer

Fungsi lain concealer pertama yang bisa kamu gunakan adalah untuk merapikan lip line. Jadi jika kamu salah mengaplikasaiklan lipstik hingga luar garis bibir, kamu bisa merapikannya menggunakan concealer agar terlihat lebih rapi. Apalgi jika kamu suka menggunakan lipstik yang berwarna mencolo seperti merah atau ungu, concealer akan sangat membantu sekali untuk merapikan garis bibir.

  1. Mengoreksi Eyeliner

Image result for mengoreksi eyeliner dengan concealer

Fungsi lain concealer selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah untuk mengoreksi eyeliner. Pasti ada beberapa orang yang kadang salah mengaplikasikan eyeliner, entah tidak rapi ataupun garisnya yang tidak lurus. Tapi mulai sekarang kamu tidak perlu bingung untuk mengatsai hal ini, kamu bisa memanfaatkan concealer yang biasa kamu gunakan. Jadi kamu tidak perlu menghapus eyeliner. Kamu hanya perlu mengaplikasikan concealer pada kesalahan yang ingin kamu koreksi.

  1. Sebagai lip Primer

Image result for lip primer dengan concealer

Fungsi lain concealer selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah sebagai lip primer. Dengan menggunakan concealer pada bibir akan membuat warna bibir menjadi netral dan membuat lipstik akan lebih intens saat dipakai. Tidak hanya itu saja, concealer juga akan membuat lipstik lebih tahan lama saat dipakai.

  1. Mengisi Bagian alis yang Renggang

Image result for mengisi bagian alis dengan concealer

Fungsi lain concealer selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah mengisi bagian alis yang renggang. Kamu juga bisa menyempurnakan bentuk alis dengan menggunakan concealer. Kamu bisa mengisi bagian alis yang renggang menggunakan concealer, dengan begitu saat mengaplikasikan brow powder atau brow gel akan tetap terdefinisi. Sehingga bentuk alis kamu menjadi sempurna.

  1. Sebagai Eyelids Primer

Image result for Eyelids Primer dengan concealer

Fungsi lain concealer selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah sebagai eyelids primer. Jadi untuk mencegah agar eyeshadow tidak retak dan berkerut, kamu bisa mengaplikasikan concealer terlebih dahulu sebelum menggunakan eyeshadow. Sehingga penampilan kamu akan terlihat lebih sempurna.

Nah, inilah beberapa fungsi lain concealer yang aman untuk digunakan. Kamu bisa mencobanya untuk menyempurnakan penampilan kamu.

 

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Trik Makeup Tetap Kece Walaupun Menggunakan Masker

Bagi Sebagian orang, merias wajah saat ini dianggap