Setiap musim pancaroba atau musi hujan tiba, banyak orang yang jadinya terserang flu. Kalau kamu adalah yang biasa terkena flu musiman, maka kamu pasti sepakat bahwa flu bukanlah penyakit yang bisa diremehkan. Bahkan, penyakit seumum ini bisa membuat anak-anak dan orang dewasa meninggal dunia.  Dengan penyakit flu yang terus mengancam dimana-mana, maka lebih baik kita mulai memahami apa saja mitos-mitos dan apa saja fakta tentang flu yang harus dikenali.

Vaksin flu bisa membuatmu terserang flu

Mirisnya, ini merupakan sebuah miskonsepsi yang sangat umum terjadi. Bahkan, pada sebuah studi yang diselenggarakan pada tahun 2015 di jurnal Vaccine, ditemukan bahwa 43% orang di Amerika Serikat percaya bahwa mendapatkan suntikan flu vaksin bisa membuat seseorang terserang flu. Sayangnya, ini jelas-jelas merupakan sebuah mitos dan misinformasi yang mustahil terjadi. Meskipun ada berbagai jenis vaksin yang berbeda-beda berdasarkan cara diformulasikannya, tetapi tidak ada yang bisa membuatmu terserang flu. Bahkan, jenis vaksin yan harus dihirup dari hidung dan mengandung virus hidup pun tidak bisa membuatmu terserang flu. Mitos tentang flu ini hanya terjadi karena vaksin akan membuatmu merasa agak sakit pertama-tama.

Mudah mengetahui bedanya antara flu dan pilek

Kamu pasti sering melihat obat-obatan pasaran yang didesan untuk mengobati keduanya sekaligus. Memang, karena musim flu dan pilek datang bersamaan, selain itu gejalanya juga mirip. Karena itu, agak susah untuk menentukan apakah kamu terserang flu atau pilek, terutama jika pilekmu sangat parah dan tidak seprti biasa. Tetapi, biasanya, influenza lebih agresif dari sekedar pilek biasa. Kamu bisa tak bisa bangun dari empat tidurmu, sedangkan pilek hanya membuatmu tidak bisa melakukan rutinitas sehari-harimu dengan normal.

Selain itu, flu juga tidak sekedar membuatt hidungmu tersumbat, kamu batuk dan sakit tenggorokan, serta mengalami pusing, tetapi kamu juga merasakan sakit di sekujur tubuhmu lebih parah dari pilek yang umum. Jika kamu ternyata mengalami flu, minum obat flu emmang membantu, tetapi yang paling penting kamu lakukan adalah mengonsumsi banyak air. Karena, jika kamu terserang flu, maka kamu akan selalu dengan cepat terdehidrasi.

Vaksin flu membuat kamu jadi kebal terhadap flu

Mendapatkan vaksinasi apa pun, termasuk vaksinasi flu, bisa membuatmu menjadi lebih tahan terhadap ancaman penyakit. Tetapi, ini hanya sekedar mengurangi resikomu terserang penyakit yang jenis virusnya ada pada vaksinasimu, padahal ada banyak sekali jenis influenza. Di banyak negara, vaksin flu dibuat dengan meneliti dan menentukan jenis-jenis virus apa yang akan muncul paling banyak tahun itu, lalu dikembangkan untuk vaksin. Tetapi, kamu tidak akan kebal terhadap jenis-jenis virus lainnya.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Mulailah Rutinitas Perawatan Diri Anda Dengan Makan Sehat

Mengingat dunia yang berubah dengan cepat saat ini,