Puasa sudah setangah jalan terlewati, tak sedikit orang tua maupun remaja yang mempersiapkan pakaian untuk dikenakan saat hari kemenangan nanti, dihari lebaran semua orang pasti ingin tampil menarik saat bertemu dan berkumpul dengan sanak saudara.

Nah berikut ini tutorial hijab pashmina berbahan sifon dari Juara 3 Sunsilk Hijab Hunt yaitu Adinda yang bisa kamu jadikan inspirasi gaya hijab saat lebaran nanti.

Langkah Pertama

82c480a6-e1a5-4e8f-b9d5-f0a50c36cab9_34

Jangan lupa untuk menggunakan ciput ninja terlebih dahulu agar hijab lebih rapi dan leher tidak terekspose, kemudian ambil pashmina sifon lalu bentangkan bagian yang lebar di bawah dagu. Setelah itu pegang kedua ujungnya dan bawa ke belakang leher lalu ikatkan ujungnya dibelakang leher sebanyak dua kali agar tidak mudah terlepas.

Langkah Kedua

1ff7ae24-fdf2-48cb-8eae-1419d11b2877_43

Putar scarf ke atas kepala melalui sisi kiri. Lalu ratakan sisi kiri dan kanan. Kemudian lipat sedikit bagian depannya agar terlihat lebih rapi. Ambil jarum pentul dan sematkan di atas kepala tepat di atas lipatan untuk menjaga kerudung tetap pada tempatnya.

Langkah Ketiga

a88add57-1bd6-4cdc-a0b7-fd64dffca85a_34

Langkah yang ketiga yaitu pegang kedua ujung kiri dan kanan kemudian bawa ke belakang leher lagi lalu ikat kedua sisi seperti sebelumnya, jika tidak diikat kamu bisa menggunakan peniti untuk menyatukannya kemudian rapikan.

Selesai

dfa6ef10-60d6-4755-b89e-00a7434f21c7_43

Tutorial hijab pashmina sifon selesai, kreasi hijab ini sangat cocok diaplikasikan di hari lebaran atau digunakan sehari-hari karena kreasi hijab ini simpel dan praktis.

 

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Menguasai Perawatan Tas Dan Menjaganya Bebas Kerut, Selama Bertahun-Tahun Mendatang

Tas lebih dari sekedar aksesoris; mereka adalah teman