Jalan-jalan atau traveling biasanya menjadi agenda wajib disaat liburan. Apalagi jika kalian selalu sibuk denga aktivitas sehari-hari, traveling akan menjadi obat bagi kepenatan tubuh dan pikiran yang akan menjadikan pikiran lebih segar. Saat sedang melakuakn traveling pasti kalian akan diributkan dengan urusan berkemas. Wanita pada umumnya akan bingung apa saja yang akan dibawa saat traveling. Apakah hal ini juga berlaku buat wanita berhijab? Pastinya hal ini akan dua kali lebih rumit. Kamu harus menggunakan pakaian yang serba panjang. Kamu harus mempadu-padankan antara jilbab, baju, dan celana.masalah yang sering dialami wanita berhijab saat traveling adalah jilbab yang mudah kusut sehingga nantinya akan susah untuk digunakan. Lalu apa yang harus kamu lakukan? Ini ada beberapa tips berpakaian untuk wanita berhijab saat traveling, antara lain :

  1. Kain yang Mudah Menyerap Keringat

Saat sedang traveling kamu pasti akan melakukan banyak aktivitas. Jadi kamu pasti akan menghasilkan banyak keringat. Jadi kamu harus memakai baju ataupun jilbab yang mudah menyerap keringat. Karena jika kamu memakai bahan yang panas, otomatis kamu tidak bisa menikmati liburan kamu.

  1. Menggunakan Pakaian Tidak Terlalu Tebal

Bawalah pakaian yang mempunyai bahan tidak terlalu tebal, hal ini agar menghemat tempat dalam tas dan tidak gerah saat dipakai. Pilihlah baju yang memang mempunyai lengan panjang, sehingga kamu tidak perlu membawa manset baju ataupun manset lengan.

  1. Hijab Bolak-balik Untuk Menghemat Bawaan

Wanita biasanya suka memadu padankan warna hijab dengan pakaian yang dikenakannya. Jadi kamu bisa membawa jilbab yang terdiri dari dua warna atau bolak-balik. Selain dapat dikreasikan, jilbab seperti ini akan lebih praktis dan dapat meminimalisir barang yang kamu bawa. Karena kamu tidak perlu membawa jilbab terlalu banyak.

  1. Membawa Jilbab Paris

Jilbab paris mempunyai bahan yang tipis, sehingga akan mudah kering. Selain itu, jilbab berbahan paris dapat digunakan secara simple. Kamu cukup menggunakan satu atau dua buah peniti, kamu sudah bisa menggunakan jilbab berbahan paris.

  1. Hindari Menggunakan Jilbab Pasmina

Ada baiknya kamu menghindari memakai jilbab pashmina saat sedang traveling. Karena bentuknya yang panjang, akan menghabiskan tempat di dalam tas. Selain itu, menggunakan pashmina juga membutuhkan banyak peniti, sehingga akan sedikit lebih ribet. Apalagi jika kamu sedang mendaki gunung, kamu pasti akan repot untuk membetulkan letak peniti dan jarum pentul.

  1. Membawa Jilbab Instan

Dengan menggunakan jilbab yang instant, maka akan membuat kamu tidak memakan banyak waktu saat memakainya. Alangkah lebih baik jika kamu membawa jilbab instan yang berbahan dasar kaos.

  1. Meletakkan Jilbab di Bagian Paling Atas Koper

Kamu pasti sering mengalami jilbab kusut saat sedang traveling. Untuk meminimalisir hal tersebut, letakkan jilbab kamu dibagian paling atas di dalam koper.

Baca juga Baru Mau Mulai Berhijab? Pastikan Kamu Sudah Memiliki Barang-barang Berikut Ini

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Menguasai Perawatan Tas Dan Menjaganya Bebas Kerut, Selama Bertahun-Tahun Mendatang

Tas lebih dari sekedar aksesoris; mereka adalah teman