download

Banyak sekali cara menjaga keuangan agar tidak bocor, namun sebanding juga dengan banyaknya orang yang takut mengetahui dan memahami keadaan keuangan mereka yang sebenarnya. Padahal, mengecek keadaan keuangan dan kantongmu minimal sekali seminggu, merupakan hal penting lho. Jika kamu termasuk orang yang belum terlalu peduli tentang keadaan keuanganmu, cobalah cara-cara di bawah ini untuk memahami dan menyelamatkan sisa-sisa uangmu.

Pengeluaran yang Sesuai Budget

Kegiatan penganggaran itu penting, lho! Kamu harus banget membagikan pengeluaran dan simpanan sesuai dengan anggaran atau budget yang kamu sudah siapkan sebelumnya di awal bulan. Keadaan keuangan tanpa budget akan memperparah keadaan kantongmu. Jangan heran dan mengeluh jika uangmu sudah habis di pertengahan bulan sedangkan kebutuhanmu masih banyak harus dipenuhi.

Emergency Fund

Pantau uang yang kamu kumpulkan di emergency fund. Coba pastikan selalu bahwa jumlahnya cukup untuk pengeluaran maksimum kamu selama 12 bulan ke depan. Jika memang angkanya masih kurang, penuhi pos emergency fund ini sebelum kamu beralih ke tabungan lainnya, ya!  Pos emergency fund betul-betul uang yang hanya akan terpakai jika ada keadaan yang benar-benar darurat, sedangkan tabungan untuk hal-hal tertentu jangan sampai tersentuh sama sekali!

Pikirkan Tabungan

Kamu perlu mengecek sesekali berapa saldo tabunganmu, lalu cobalah memikirkan langkah berikutnya yang akan kamu lakukan dengan uang tabungan tersebut. Apakah akan kamu biarkan saja dan bertambah setiap bulan, atau kamu hendak memindahkan ke pos cicilan. Intinya, maksimalkan uang tabunganmu.

Uang dan Dana Tambahan

Jika kamu merasa gajimu perbulan kurang cukup untukmu memenuhi kebutuhan, tabungan, dan keinginanmu, alih-alih mengeluh dan menggerutu, conalah untuk mencari cara lain untuk menambah pundi-pundi uang pada tabunganmu. Mungkin kamu bisa menjadikan hobimu menjadi pekerjaan sampingan.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Sudahkah Anda Mencoba 4 Variasi Kimchi Ini?

Kimchi adalah salah satu makanan Korea yang digemari