Image result for kepikiran sama mantan

Mantan  adalah masa lalu yang tidak seorang pun ingin membahasnya lagi dalam hidupnya. Tapi, apakah mudah melupakannya? Kami  rasa tidak.

Ada bagian dari hidup dan waktu kamu yang telah kamu habiskan bersama mereka dan kenangan yang tidak dapat dihapus dengan mudah. Hal-hal memudar seiring berjalannya waktu dan begitu juga kenangan. Tapi, bukan berarti kamu tidak bisa menghilangkannya. Karena kamu juga dapat menghil;angkannya seiring berjalanya waktu.

Namun, untuk membuang masa lalu dan kenangannya secara permanen dari hati dan pikiran kamu, Kamu perlu beberapa tips. Ikuti tips yang disebutkan di bawah ini untuk melupakan mantan kamu secara permanen.

  1. Blokir

Aturan pertama adalah memblokir. Blokir saja dia dari semua situs media sosial, panggilan telepon, pesan teks, panggilan video, email, semua platform yang mungkin dari mana mereka dapat menghubungi kamu. Karena jika kamu tidak melakukan ini, maka usaha kamu untuk melupakannya akan sia-sia. Untuk melupakan seseorang, kamu harus menghapus tanda-tanda keberadaan orang itu. Jadi, blok saja.

  1. Stop Stalking

Semakin banyak kamu stalking, semakin buruk perasaan kamu. Jika kamu akan merasa panas saat melihat dia  bersama orang lain, atau apa pun yang berhubungan dengan mereka, kamu  seharusnya berhenti untuk mencari tahu tentangnya. Kamu tidak akan pernah bisa melupakannya  kecuali kamu berhenti stalking mereka. Karena, ada hal-hal yang lebih baik daripada stalking mantan.

  1. Hapus Kontak.

Tips yang wajib kamu lakukan adalah menghapus kontaknya. Karena, jika kamu terus menyimpan kontaknya di handphone, buku, ataupun pikiran kamu, maka kamu akan sulit untuk melupakannya. Tangan kamu akan terus gatal untuk menghubungi mereka jika mereka ada di daftar kontak kamu.

  1. Hapus Fotonya

Selain menghapus kontaknya dari handphone kamu, ada satu hal lagi yang juga harus kamu hapus, yaitu menghapus semua fotonya. Bukan hanya satu atau beberapa, tetapi semua album yang ada di handphone kamu. kamu juga harus membuang semua foto yang sudah kamu pajang atau cetak dirumah.

  1. Pergi Untuk Beberapa Kencanl Kasual

Jika kamu bertemu dengan orang yang baru, maka perasaan kamu juga akan merasa lebih baik. Kesempatan untuk pergi melakukan kencan baru dan bergaul dengan santai akan membuat kamu merasakan apa yang telah kamu lewatkan dalam hidup. Ingat, jika orang itu lebih baik, dia tidak akan menjadi mantan kamu. Jadi, biarkan mimpi kamu terbang. Lupakan mereka sepenuhnya dan temui orang-orang baru dan pilih yang sesuai dengan kamu.

Nah, buat kamu yang sampai sekarang belum bisa melupakan mantannya, maka kamu harus menggunakan beberapa cara ini. Dengan begitu, kamu dapat melupakan mantan dan sisa kenangan yang ada dalam hidup kamu secara permanen.

 

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

5 Cara Menumbuhkan Hubungan Finansial yang Sehat Dengan Pasangan Anda

Komunikasi terbuka dan tujuan bersama merupakan hal mendasar