Wanita memang memiliki gaya masing-masing. Ada wanita yang memiliki gaya yang tomboy ada juga wanita yang memiliki gaya yang feminim. Untuk wanita yang memiliki gaya tomboy pasti lebih suka menggunakan celana. Tetapi untuk yang mempunyai gaya feminim, rok menjadi salah satu jenis pakaian yang sering digunakan. Baik untk sehari-hari ataupun menghadiri sebuah acara yang penting. Apalagi dengan bentuk yang unik dan fashionable, rok akan membuat penampilan kamu lebih sempurna dan akan membuat penampilan kamu lebih percaya diri. Tetapi kamu juga harus pintar dalam memilih rok, karena jika kamu salah dalam memilih rok, maka kamu akan terlihat lebih tua dari usia kamu. Agar kamu bisa memilih rok yang benar, kamu harus mengetahui terlebih dahulu bentuk tubuh kamu. Apakah masuk dalam jenis pisang, jam pasir, pear, atau apel. Jika kamu sudah mengetahuinya, kamu baru bisa memilih rok sesuai dengan bentuk tubuh kamu. Ini dia beberapa rok yang disesuaikan dengan bentuk tubuh kamu, antara lain :

  1. Rok Maxi

Image result for rok maxi

Rok maxi adalah rok yang sesuai digunakan untuk wanita yang memiliki tubuh pisang dan apel. Karena dengan menggunakan rok ini akan membantu menyeimbangkan tinggi badan kamu. Pilihlah warna yang lebih cerah agar tinggi badan kamu terlihat ideal. Tetapi jika kamu mempunyai bentuk tubuh jam pasir dan pear, kamu bisa menggunakan jenis rok maxi yang berpinggang. Karena jika kamu mempunyai badan yang pendek, kamu akan terlihat aneh jika menggunakan rok maxi yang sempit.

  1. Rok Pensil

Image result for rok pensil

Rok pensil juga termasuk rok yang bisa disesuaikan dengan bentuk tubuh kamu. Rok ini akan sangat bagus jika digunakan untuk wanita yang memiliki tubuh jam pasi dan pear. Karena dengan menggunakan rok jenis ini akan menonjolkan kurva pinggang kamu. Dan untuk wanita yang memiliki bentuk tubuh pisang, kamu bisa menggunakan rok jenis ini dengan menambahkan belahan samping agar tubuh kamu akan terlihat mempesona. Dengan begitu lekukan tubuh kamu akan sedikit terlihat.

  1. Rok High Waisted

Image result for rok high waisted

Rok terakhir yang bisa disesuaikan dengan bentuk tubuh kamu adalah rok high waisted. Rok jenis ini bagus jika digunakan oleh wanita yang mempunyai bentuk tubuh pear dan jam pasi karena potongannya yang tinggi. Rok dengan panjang selutut yang menggantung pada bagian pinggang ini akan membuat kaki kamu terlihat indah dan perut kamu terlihat ramping. Hindari untuk menggunakan ikat pinggang yang besar. Karena perhatian orang hanya akan tertuju pada perut kamu.

Jadi mulai sekarang jangan salah lagi yaa saat memilih rok. Pilihlah rok sesuai dengan bentuk tubuh kamu agar penampilan kamu semakin cantik dan sempurna.

 

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Menguasai Perawatan Tas Dan Menjaganya Bebas Kerut, Selama Bertahun-Tahun Mendatang

Tas lebih dari sekedar aksesoris; mereka adalah teman