rambut

Kebanyakan orang memiliki kebiasaan keramas setidaknya dua sampai tiga kali sehari, biasanya kebanyakan orang tidak keramas di pagi hari karena tidak memiliki waktu untuk mengeringkan rambut sebelum beraktifitas, oleh karena itu keramas dilakukan di sore hari atau setelah aktifitas selesai.

Memang keramas di sore atau malam hari kita memiliki waktu yang cukup lama untuk keramas dan membuat rambut semakin bersih hingga mengeringkan rambut secara alami tanpa alat pengering, namun meski rambut bersih maksimal tak jarang keramas di sore atau malam hari akan membuat kita tidur dengan rambut yang masih basah.

Sebenarnya tidur dengan rambut dalam keadaan basah itu aman gak sih ? apakah kebiasaan ini tidak berbahaya bagi kesehatan rambut dan kulit kepala ? Nah Tampil Cantik kali ini akan memberikan jawabannya. Tidur dengan rambut yang masih basah sangat berisiko buat kesehatan juga kecantikan rambut. Adapun risiko tersebut antara lain adalah sebagai berikut.

Infeksi Kulit Kepala

Salah satu resiko yang sering terjadi pada orang yang memiliki kebiasaan tidur dalam keadaan rambut basah adalah kulit kepala yang mengalami infeksi. Infeksi ini terjadi karena karena kulit kepala sangat lembab selama tidur dalam kondisi basah. Tak hanya infeksi, kebiasaan tidur dengan rambut yang masih basah juga memungkinkan kulit kepala lebih mudah mengalami ketombe, penumpukan kotoran dan bakteri serta sel kulit mati.

Rambut Rontok

Resiko selanjutnya yang akan kamu hadapi jika memiliki kebiasaan tidur dengan rambut basah adalah masalah rambut rontok. Kulit kepala yang sangat lembab menyebabkan akar rambut jadi rapuh dan rambut pun rentan rontok. Selain itu rambut juga lebih rentan terkena masalah rambut patah dan bercabang.

Rambut Makin Rusak

Tidur dengan rambut yang basah bisa menyebabkan rambut lebih mudah bergesekan dengan bantal atau kasur. Gesekan inilan yang mengakibatkan masalah rambut yang semakin parah. Rambut akan lebih mudah rusak dan kusam serta membuat rambut menjadi keriting.

Kepala Pusing

Resiko yang terakhir yang akan kamu rasakan jika memiliki kebiasaan tidur dengan rambut basah adalah membuat kepala sering merasa pusing, kepala terasa berat dan kurang nyaman. Ini juga memungkinkan kita lebih mudah mengalami masuk angin.

Nah itulah beberapa resiko yang bisa kamu rasakan jika tidur dengan rambut yang basah. Agar resiko ini tidak terjadi sebaiknya keringkan atau tunggu kering rambutmu sebelum tidur ladies. Akan lebih baik jika rambut kering secara alami tanpa menggunakan alat pengering yang akan membuat rambut semakin kering dan rusak.

Baca juga Awas Jangan Remehkan 4 Kebiasaan ini Jika Tidak Ingin Rambutmu Rusak

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Cara Mudah Membuat Air Mawar dan Cara Menggunakannya

Air mawar yang selalu menyegarkan dan harum adalah