Berdandan mungkin menjadi hal yang terlihat nampak mudah untuk dilakukan. Tak hanya wanita dewasa, banyak juga anak-anak yang sudah sangat suka berdandan dan seolah sudah lincah menggunakan berbagai peralatan make up. Namun sebetulnya bermake up tidak semudah yang dikira. Hal ini lantaran untuk menghasilkan make up yang smooth dan menempel benar di wajah seolah kulit asli memang butuh latihan yang tidak sebentar.

Meski make up sudah menempel bagus, tapi tanpa disadari, banyak juga wanita yang sering melakukan kesalahan dalam bermake up. Mungkin kesalahan yang dilakukan termasuk kesalahan yang sepele, tapi hal ini bisa mengurangi aura kecantikan yang kamu pancarkan. Mungkin kamu tidak menyadari kesalahan berikut ini.

1. Warna pada kulit muka dan leher berbeda

Warna belang pada kulit muka dan kulit leher kerapkali menjadi kesalahan dandan yang pertama. Umumnya kesalahan ini dilakukan karena penggunaan foundation di wajah yang tidak sesuai dengan tone kulit wajah. Itulah mengapa tips pertama dalam penggunaan foundation adalah disesuaikan dengan warna kulit kamu. Jika memang ingin menggunakan satu tone lebih cerah, maka bisa juga dengan mengaplikasikannya sampai ke leher sehingga bisa terlihat sama dan tidak belang.

2. Lipstik belepotan sampai ke gigi

Lipstik tentu bisa menyempurnakan tampilan saat bermake up. Dengan lipstik, maka wajah akan tampak segar dan tidak pucat. Penggunaan lipstik memang mudah karena hanya tinggal poles saja, bibir bisa langsung tampak merah merekah. Tapi kadang dalam bermake up ada beberapa wanita yang kurang hati-hati atau bahkan dalam kondisi terburu-buru. Tak heran jika kadang lipstik sampai keluar garis bibir atau bahkan tak sengaja lipstik terkena hingga ke gigi. Tentu aura cantikmu pun akan berkurang jika hal ini terjadi. Pastikan untuk menggunakan kaca dalam pengaplikasian lipstik.

3. Warna alis tidak sesuai dengan warna rambut kepala

Menggambar alis menjadi salah satu aktivitas penting yang kerap dilakukan oleh para wanita. Dengan alis yang terbentuk sempurna, maka wajah pun akan terlihat semakin cantik secara keseluruhan. Namun bukan hanya tentang cara menggambar alis saja, kamu juga harus tentukan warna pensil alis yang kamu gunakan. Jika rambut hitam pekat, maka gunakan pensil alis berwarna hitam atau coklat tua. Jika warna rambut sedang diwarnai, maka sesuaikan juga warnanya sehingga warnanya berpadu. Selain itu jangan sampai menggambar alis sampai terlalu kaku dan tebal.

4. Blush on terlalu merah dan tebal

Penggunaan blush on memberikan efek merona di pipi. Namun berbeda jika kamu menggunakan blush on terlalu tebal dan merah karena akan memberikan efek seolah baru saja terkena tabokan seseorang. Penggunaan blush on pun harus disesuaikan dengan bentuk dari wajah. Untuk wajah oval, aplikasikan di bagian tengah pipi. Berbeda dengan wajah bulat yang bisa diaplikasikan ke tulang pipi.

5. Bulu mata yang mengganggu

Bulu mata memang memberikan efek fantastis pada mata. Meski demikian, tidak harus di semua tempat kamu menggunakan bulu mata bukan? Selain itu jika penempelan bulu mata tidak benar, bisa jadi tampilan bulu mata ini jadi terasa mengganggu.

Baca Juga 5 Kesalahan Make Up yang Dapat Menyakiti Mata Kamu. Jangan Sakiti Matamu Ladies!

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Dos & Don’ts Dalam Tata Rias Pengantin

Mempersiapkan hari pernikahan Anda? Setelah semuanya berjalan sesuai