Indonesia telah mengambil tindakan untuk mencegah penyebaran Virus Corona dengan menetapkan berbagai aturan  dan anjuran supaya warga mengurangi aktivitas di luar rumah. Berbagai institusi seperti sekolah dan kampus pun sudah memberhentikan kegiatan untuk sementara waktu. Bahkan, berbagai Rumah Sakit sudah menetapkan aturan untuk menolak pengunjung yang datang untuk menjenguk pasien.

Wabah Virus Corona harus sangat kita waspadai dan kita sikapi dengan serius, demi keberlangsungan hidup. Berikut adalah berbagai tanya dan jawab seputar Virus Corona (COVID-19) dari web resmi WHO (World Health Organisation) yang penting untuk kamu pahami :

Sebenarnya apa saja gejala Covid 19?

Image result for gejala covid 19

Gejala COVID-19 yang paling umum adalah :

  • Demam
  • Kelelahan, dan
  • Batuk kering

Beberapa pasien mungkin mengalami :

  • Sakit dan nyeri
  • Hidung tersumbat
  • Pilek
  • Sakit tenggorokan, atau
  • Diare

Gejala-gejala ini biasanya ringan dan mulai secara bertahap. Beberapa orang menjadi terinfeksi, tetapi tidak mengembangkan gejala apa pun dan hanya merasa tidak enak badan.

Kebanyakan orang (sekitar 80%) pulih dari penyakit ini tanpa perlu perawatan khusus. Sekitar 1 dari 6 orang yang terjangkit COVID-19 menjadi sakit parah dan mengalami kesulitan bernapas.

Orang yang lebih tua, dan mereka yang memiliki masalah medis yang mendasari seperti tekanan darah tinggi, masalah jantung atau diabetes, lebih mungkin untuk mengalami penyakit serius jika terjangkit virus ini.

Orang dengan demam, batuk dan kesulitan bernapas harus segera mendapat perawatan medis untuk mencegah hal yang tidak diinginkan.

Adakah yang tidak boleh saya lakukan selama masa pandemik ini?

Ada. Kegiatan berikut ini TIDAK EFEKTIF untuk mencegah penyebaran COVID-2019 bahkan bisa jadi berbahaya. Sebaiknya kamu TIDAK melakukan hal-hal berikut ini :

  • Merokok
  • Mengenakan banyak masker
  • Mengonsumsi antibiotik tanpa anjuran dokter

Dalam kasus apa pun, jika kamu demam, batuk dan sulit bernapas, carilah perawatan medis sejak dini untuk mengurangi risiko terkena infeksi yang lebih parah dan pastikan untuk menceritakan riwayat perjalanan kamu dengan penyedia layanan kesehatan.

Haruskah saya memakai masker untuk melindungi diri sendiri?

Image result for gejala covid 19

Gunakan masker HANYA JIKA KAMU SAKIT dengan gejala COVID-19 (terutama batuk) atau JIKA KAMU MERAWAT SESEORANG yang mungkin menderita COVID-19. Ingat, masker wajah sekali pakai hanya bisa digunakan sekali.

Jika kamu tidak sakit atau merawat seseorang yang sakit maka kamu hanya akan membuang-buang masker. Seperti yang kamu ketahui, saat ini seluruh dunia mengalami krisis masker, jadi WHO mewajibkan semua orang untuk menggunakan masker dengan bijak.

WHO menyarankan penggunaan masker medis secara rasional untuk menghindari pemborosan sumber daya berharga yang tidak perlu dan menghindari penyalahgunaan masker.

Cara paling efektif untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dari COVID-19 adalah :

  • Sering membersihkan tangan
  • Menutupi batuk dengan lengkungan siku atau masker
  • Menjaga jarak setidaknya 1 meter (3 kaki) dari orang yang batuk atau bersin

Seberapa Bahayakah COVID-19?

Haruskah saya khawatir tentang Wabah COVID-19?

Penyakit akibat infeksi COVID-19 umumnya ringan, terutama untuk anak-anak dan orang muda. Namun, itu dapat menyebabkan penyakit serius, sekitar 1 dari setiap 5 orang yang tertular membutuhkan perawatan di rumah sakit. Oleh karena itu, sangat normal bagi orang untuk khawatir tentang bagaimana wabah COVID-19 akan mempengaruhi mereka dan orang yang mereka cintai.

Siapa yang berisiko terserang penyakit parah?

Sementara seluruh dunia masih terus mempelajari tentang bagaimana COVID-2019 mempengaruhi manusia, bagi orang tua dan orang dengan kondisi medis yang sudah ada sebelumnya (seperti orang dengan tekanan darah tinggi, penyakit jantung, penyakit paru-paru, kanker atau diabetes) yang terinfeksi Virus Corona tampaknya lebih sering mengalami penyakit serius daripada orang lain.

Apa yang harus kita lakukan?

Kita dapat menyalurkan keprihatinan dan usaha  kita ke dalam tindakan nyata untuk melindungi diri kita sendiri, orang-orang yang kita cintai dan komunitas kita. Bagaimana caranya?

Pertama kita harus mencuci tangan secara teratur dan menyeluruh serta mengusahakan kebersihan pernapasan yang baik (jika batuk atau pilek, gunakan masker)

Kedua tetap update informasi dan selalu ikuti saran dari otoritas kesehatan setempat termasuk pembatasan yang diberlakukan pada berbagai kegiatan seperti perjalanan dan pertemuan di luar rumah.

Semoga informasi ini membantu.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/virus-corona-covid-19-vs-influenza-flu-apa-bedanya/

https://www.tampilcantik.com/qna-tentang-covid-19-virus-corona/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Mulailah Rutinitas Perawatan Diri Anda Dengan Makan Sehat

Mengingat dunia yang berubah dengan cepat saat ini,