countrouing

 

Contouring telah menjadi rahasia para bintang sejak lama, tapi sekarang telah menjadi tren make up yang tidak henti orang bicarakan! Kenapa contour? Karena, kalau kamu seperti kita yang menginginkan tulang pipi layaknya supermodel dan bisa dibanggakan, contouring adalah trik kecantikan yang paling kamu butuhkan di hidup kamu.

 

Kami memiliki beberapa cara yang akan mempermudah contouring untuk kamu dan membentuk fitur wajah kamu sehingga menjadi lebih mengesankan. Tujuannya hanyalah untuk memperindah fitur natural kamu dan membuat profil wajahmu lebih jelas. Jadi, coba trik berikut ini, ambil kaca, beberapa peralatan makeup and of course countouring kit, and let’s go!

 

STEPS:

  • Jika kamu biasa menggunakan foundation, maka mulailah dengan meratakan foundation di wajahmu.
  • Ketika kamu siap untuk countouring, tarik pipi kamu ke dalam! Gunakan kuas yang bersudut dan sapukan bubuk Bronzing di area yang sudah membentuk tulang pipi kamu.
  • Sapu secara diagonal mengarah ke telingamu perlahan tapi pasti dan ringan agar Bronze rata di tempat yang diinginkan.
  • Untuk memperjelas profil wajah kamu dan membuatnya tampak lebih halus, gunakan kuasnya bersebrangan dengan rahang mu. Untuk yang khawatir akan terlihat memiliki dagu kedua, sapukan Bronze dibawah dagu pula untuk membuat ilusi langsing.
  • Akhirnya, sapukan bubuk Bronzing di setiap sisi hidung untuk menciptakan kedalaman dan membuat wajahmu terlihat lebih kurus..
  • Sekarang untuk krim yang akan meng highlight areanya. Ini harus digunakan di atas Bronzer dan tidak pernah menyentuh bubuknya. Pikirkan dimana wajah kamu yang akan terkena sinar matahari, dan gunakan jari mu untuk meratakan krim nya di area tersebut. Mulai dari tengah hidung kamu, lengkungan alis anda dan dahi.
  • Sedikit sentuhan highlight di ujung matamu akan memberi kesan kamu terjaga dan di atas bibirmu yang akan membuat bibirmu terlihat lebih penuh.
  • Akhiri dengan meng highlight bagian atas tulang pipi agar terlihat seperti model.
  • Dan apply sedikit blush untuk memberi warna dan melengkapi tampilanmu.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

6 Alasan Kekurangan Melanin pada Rambut Anda

Melanin pada rambut melindunginya dari sinar UV matahari