Pernikahan memang menjadi dambaan setiap wanita. Ketika sudah menikah, dunia akan terasa indah karena kamu bisa bersanding dengan pasangan yang kamu cintai. Namun, urusan jodoh memang bukan keputusan kamu sendiri dimana ada campur tangan Tuhan di dalamnya. Ada yang sudah menikah di usia belasan, tapi tak sedikit wanita yang masih bingung mencari meski sudah kepala tiga atau bahkan lebih.

 

Jika kamu adalah wanita dengan usia 30 tahunan saat ini, maka gelisah soal jodoh mungkin menjadi makanan keseharianmu. Ya memang tak sedikit juga wanita yang cenderung cuek, tapi kebanyakan pasti agak bingung juga memikirkan perkara jodoh ini. Pertanyaan kapan nikah sudah jadi pertanyaan umum dengan jawaban yang masih terus menjadi misteri. Jika kondisi ini yang sedang kamu alami, maka berikut ini beberapa hal yang mungkin kamu rasakan.

 

Dicap menjadi perawan tua

Sudah bukan rahasia jika Indonesia masih menganut adat ketimuran yang kental. Usia yang dianggap sangat baik untuk menikah adalah di kisaran angka 20 tahunan. Bahkan ketika kamu sudah masuk usia 25 pun seolah sudah mulai ada ancang-ancang untuk menikah. Namun di kondisimu yang sekarang ternyata justru belum menikah di usia 30-an pastinya akan menjadi lebih berat lagi. Banyak yang akan mengomentari hidupmu mulai dari terlalu mengejar karir, terlalu pilih-pilih atau bahkan dicap jadi perawan tua. Perkataan orang lain memang pedas.

 

Gelisah dengan pertanyaan kapan nikah

Mendapat undangan pernikahan dari teman, maka kamu akan langsung merasakan bahagia. Namun, seiring dengan kebahagiaan itu kamu juga merasa makin miris dengan kehidupan asmaramu. Kamu kondangan terus, kapan dikondangin? Mungkin itu yang kerapkali kamu rasakan. Selain itu, ketika kamu hadir di undangan pernikahan tersebut pun akan diberondong dengan pertanyaan kapan nikah yang seolah tidak ada hentinya. Bukan hanya di acara pernikahan saja, bahkan ketika bertemu teman, acara keluarga, lebaran dan momen lainnya pasti selalu ada saja yang menanyakan hal ini. Galau deh jadinya.

 

Berpikir tentang risiko kehamilan dan keturunan

Okelah kamu masih santai dalam menghadapi hubungan asmara. Kamu juga cuek saja dengan pertanyaan kapan nikah oleh teman, saudara dan tetangga. Namun, sadar atau tidak kamu juga pasti mulai berpikir tentang umur yang kian menua dimana tubuh pun tak lagi sama dengan ketika masa muda dulu. Ya, masalah tentang keturunan dan kehamilan. Semakin tua kamu menikah, maka semakin tua juga kamu untuk bisa memiliki anak. Selain kemungkinan yang semakin kecil, risiko kehamilan juga mungkin selalu mengintai.

 

Sering kepikiran omongan orang lain

Namanya juga hidup, kamu yang menjalani tapi orang lain yang tugasnya mengomentari. Meski kamu terlihat cuek dan santai, tapi sebetulnya kamu juga kerap kepikiran juga dengan omongan orang lain. Pasti ada saja yang menyindirmu karena di usia matang tapi belum menikah.

 

Tidak ada yang salah ketika kamu belum menikah di usia matang karena memang tiap orang punya jalan hidupnya sendiri. Namun, ada baiknya juga untuk tetap semangat dan usaha membuka hati dan pergaulan. Siapa tahu bisa ketemu jodoh.

Baca Juga :

Mencintai Itu Kodrat, Tapi Jangan Korbankan Hal Ini Hanya Untuknya

Apa yang Terjadi Jika Kamu Belum Menikah Sampai Umur 35?

Sebelum Menikah, Sebaiknya Ketahui Fakta Ini Terlebih Dahulu. Jangan Sampai Kamu Terlalu Percaya Dengan Mitos

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

5 Cara Menumbuhkan Hubungan Finansial yang Sehat Dengan Pasangan Anda

Komunikasi terbuka dan tujuan bersama merupakan hal mendasar