Setiap hubungan baik hubungan asmara, hubungan pertemanan atau hubungan persaudaraan pasti pernah mengalami sebuah masalah hingga perbedaan pendapat yang menimbulkan pertengkaran. Tak jarang sebuah hubungan yang mangalami pertengkaran harus berakhir tidak baik jika tidak ada yang ingin memperbaikinya.

Apalagi jika hubungan pertemananmu baru terjalin dan kamu belum begitu mengenal temanmu, untuk memperbaiki kesalahanpun seperti ada rasa tidak enak atau malu sehingga membuat kita lebih memilih untuk membiarkan dan meninggalkannya.

Padahal jika kita bisa mengatasi masalah dengan baik dan hubungan kembali membaik maka hubungan akan semakin kuat dan kita akan semakin mengenal bagaimana sifat teman, seiring waktu berlalu dan semakin banyak kenangan yang telah dilalui orang yang awalnya hanya teman biasa akan menjadi seorang sahabat berharga yang akan menemanimu dalam keadaan apapun.

Hal yang paling penting dalam sebuah hubungan adalah kejujuran dan kepercayaan, nah jika terjadi sebuah masalah atau pertengkaran dalam hubungan persahabatanmu, lakukan beberapa tips berikut ini untuk memperbaiki hubunganmu.

Ketahui Akar Permasalahan

Sebelum kamu menemui sahabatmu untuk menjelaskan sebaiknya kamu cari tau dulu apa sebenarnya yang menjadi masalah, kamu bisa menganalis dan menyampaikannya dengan tutur kata dan nada bicara yang baik walaupun dia meresponnya dengan sikap yang dingin.

Pilih Tempat yang Nyaman Untuk Bertemu

Jika sudah menemukan permasalahan yang sebenarnya maka atur lah waktu dan tempat bertemu untuk menyelesaikan masalahnya. Ketika nanti pembicaraanmu akan ada sebuah perdebatan sebaiknya pilih tempat yang nyaman sehingga tidak ada gangguan saat menyelesaikan masalah tersebut.

Pendekatan dan Menanggapi

Agar tidak ada kesalah pahaman lagi sebaiknya ungkapkan semua hal dan perasaan yang sedang kamu rasakan dan kamu pikirkan, ingat kunci sebuah hubungan adalah kejujuran dan jujur adalah cara yang terbaik dari pada kamu harus menutupinya. setelah itu tunggu temanmu meresponmu, ketika temanmu menjawab maka tanggapi dengan baik meskipun dia tidak bersikap baik kepadamu.

Lupakan Masa Lalu

Setelah semua permasalahan selesai maka sebaiknya kamu dan temanmu melupakan apa yang sudah terjadi dan tidak usah membahas pembicaraan mengenai permasalahan sebelumnya lagi karena hal ini dapat menciptakan impresi defensif dan menyalahkan. Fokus pada topik saat ini dan tetap di sana sampai terselesaikan

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

6 Alasan Bahagia Pasangan Yang Mengenakan Pakaian Serasi

Setidaknya sekali seumur hidup pernahkah Anda melihat pasangan