Walaupun mereka mungkin berpikir sebaliknya, kebanyakan cowok tidak tahu apa rasanya terlahir menjadi wanita. Apalagi dengan begitu banyaknya nilai-nilai tradisional yang memaksa wanita dan pria pada peran tertentu yang mungkin tidak sesuai dengan kata hati mereka. Meski begitu, sebagian cowok merasa bahwa menjadi cewek itu adalah hal yang mudah. Karena itu, mereka mengatakan hal yang tidak benar dan bernada merendahkan tentang wanita. Karena itu kamu harus waspada, ladies. Hati-hati dengan cowok misoginis yang tidak menghargai wanita. Karena, ketidaktahuan tentang cewek yang membuat cowok jadi aneh dan salah tangkap adalah hal yang tak terhindarkan, tetapi kalau dia sudah sok tahu dan tidak mau jadi lebih baik, maka sebaiknya kamu jauhi saja cowok-cowok seperti ini karena ini akan jadi sumber penderitaanmu saat pacaran atau pernikahan.

“Semua cewek ya kaya gitu itu.”

Ini akan dilakukannya ketika membicarakan hal yang buruk tentang wanita, misalnya, ia bilang bahwa semua cewek matre, semua cewek manja, semua cewek tidak mau berkontribusi dalam sebuah hubungan, atau semua cewek manipulatif. Ini adalah pernyataan misoginistik yang menunjukkan bahwa ia tidak menghargai wanita. Masa iya sih ia mengatakan setengah populasi dunia punya karakter stereotipikal yang seperti itu?

“Semua cewek itu maunya bad boys, bukan cowok baik-baik kaya aku.”

Kalau kamu kenal cowok, maka kamu mungkin sudah pernah mendengar ini ratusan kali setidaknya dalam hidupmu. Ini adalah sindrom cowok baik yang menjangkiti banyak cowok, dimana mereka pikir bahwa ia adalah satu-satunya cowok baik-baik di dunia ini dan karena itu pantas mendapatkan cinta, meskipun pada kenyataannya juga tidak demikian. Cowok seperti ini mungkin pada awalnya akan terlihat sok menghargai wanita, tetapi hanya dengan tujuan untuk mendapatkan kemauannnya.

“Setiap cewek itu butuh cowok buat bertahan hidup.”

Percayalah, ladies, apa pun pilihanmu dalam hidupmu, kamu mampu melakukannya, dan kamu juga tahu itu. Tetapi, ada cowok-cowok yang suka sekali berusaha menghilangkan rasa percaya diri cewek dengan bilang hal seperti ini. Biasanya ini dilakukan ketika seorang cowok ditolak sehingga dia menggunakan cara konyol seperti ini untuk membuat cewek meragukan kemampuannya sendiri. Jangan sampai kamu berakhir dengan cowok yang tidak menghargai wanita seperti ini, karena ia akan selalu merasa sok penting dan seolah berkontribusi paling banyak dalam hubungan. Ingatlah bahwa cewek bisa melakukan apa pun: mulai dari menjomblo dan bahagia hingga jadi working mom yang sukses.

“Duh, cewek gatel GR, lagian siapa mau sama kamu, kamu itu gendut kaya ikan paus!”

Pernahkah kamu menolak cowok yang mengajakmu kenalan, jalan, atau jadian dan mendengar kalimat penolakan yang bernada seperti ini? Bilang bahwa ia tidak serius, atau bahwa ia hanya kasihan denganmu, atau bahwa ia hanya terpaksa? Ini adalah hal yang sangat menghina, dan bukti bahwa ia adalah cowok yang tidak bisa menghargai wanita. Kamu sudah melakukan hal yang tepat dengan menolaknya, dan jangan pernah menengok ke arahnya lagi.

“Jadi ibu itu kan gampang, kenapa kok kamu kaya ngebesar-besarin gitu?”

Jika ia bilang seperti ini, maka sudah jelas bahwa ia tidak bisa menghargai wanita, bahkan mungkin juga terhadap ibunya sendiri. Semua perjuangan dan kesakitan dan kerja keras untuk anak dan dia bilang seperti ini?

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

5 Cara Menumbuhkan Hubungan Finansial yang Sehat Dengan Pasangan Anda

Komunikasi terbuka dan tujuan bersama merupakan hal mendasar