pisang

 

Tidur merupakan salah satu kebutuhan tubuh yang harus dipenuhi agar kesehatan tubuh terjaga dan fungsi tubuh stabil, selain itu saat tertidur tubuh mengisi energi agar tubuh segar dalam menjalankan aktifitas seharian, saat tidur tubuh juga mengalami perbaikan sel-sel yang rusak sehingga tubuh tetap sehat.

 

Tapi ternyata tak sedikit orang yang mengalami masalah susah tidur atau biasa disebut dengan insomnia padahal tidur merupakan hal yang sangat penting untuk tubuh. Susah tidur bisa disebabkan oleh banyak hal salah satunya sedang mengalami stres atau banyak pikiran mampu memicu insomnia.

 

tidur

 

Sebagian orang memilih untuk meminum obat tidur agar mudah tidur padahal penggunaan obat tidur memiliki banyak resiko dan efek samping, untuk mengatasi masalah susah tidur atau insomnia kamu bisa mengatasinya dengan rutin mengonsumsi pisang setiap hari, loh kok pisang ?

 

Pisang mengandung nutrisi yang sangat pas dan juga asam amino serta tryptophan yang membantumu cepat tidur. Pisang akan menenangkan neuron dan menurunkan kinerja otak di malam hari.

 

Mengonsumsi pisang setiap hari dapat membantu mengurangi tingkat stres dan depresi yang menajdi salah satu penyebab susah tidur. Buah pisang juga kaya akan kandungan vitamin dan mineralnya yang penting, seperti : vitamin C, vitamin B kompleks, kalium, kalsium, fosfor, zat besi, dan magnesium yang sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan tubuh.

 

Sebenarnya masih banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari buah pisang ini, buah yang sangat mudah ditemui di wilayah indonesia ini merupakan salah satu buah dengan semua bagian pohohnya bisa dimanfaatkan.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Semua yang Perlu Anda Ketahui tentang Latihan Aerobik

Sederhananya, latihan aerobik berkaitan dengan sejumlah latihan yang