Kecantikan Mata Berwarna Cokelat

Untuk semakin menampakan kecantikan mata berwarna cokelat, rupanya ada beberapa trik yang bisa dilakukan. Yang tentuk wajib kamy ketahui. Pasalnya seperti juga banyak statistik dari negara Asia lain, lebih dari separuh warga Indonesia memiliki bola mata berwarna cokelat. Selain hitam, tentunya.

Nah bila kamu juga pemilik mata berwarna cokelat ini, jangan khawatir karena ada cara-cara tertentu yang bisa dilakukan untuk menonjolkan kecantikan mata berwarna cokelat ini. Dibawah ini ya kami jelaskan caranya.

1. Pastikan mata cerah

Untuk menampilkan kecantikan mata berwarna cokelat, pastikan mata dalam keadaan cerah. Lelah, stress, hingga kurang vitamin menjadikan mata nampak kuyuh dan bagian putih pada mata akan terlihat kekuningan. Untuk mengatasi hal ini, bisa dengan mencukupkan istirahat, gaya hidup sehat, dan juga menggunakan obat tetes mata khusus.

2. Permainan warna make-up

Mata berwarna cokelat memang sebenarnya kurang cocok dengan eyeshadow berwarna terang. Sebaliknya, menggunakan eyeshow serta eyeliner dengan warna yang nyaris sama dengan warna mata menjadikan riasan nampak lebih menonjol. Triknya, gunakan eyeshow dengan shade yang paling mendekati dengan warna irish mata. Sedangkan untuk eyeliner, gunakan warna cokelat dengan shade paling mirip dengan warna sisi luar irish yang biasanya lebih gelap.

Selain itu, permainan warna eyeshadow lain yang bisa digunakan bisa biru, hijau dan ungu. Ketiga warna ini akan benar-benar membuat warna cokelat pada mata menonjol. Namun tetap, berikan sentuhan eyeshadow dengan warna paling mendekati warna mata pada sisi dalam.

3. Eyeliner yang tepat

Pemilik mata berwarna cokelat, memiliki dua pilihan untuk warna eyeliner. Pertama, warna cokelet gelap yang paling mirip dengan warna mata. Untuk warna ini, eyeliner sebaiknya digunakan paling mendekati waterline mata. Dan sebaiknya memang hanya berbentuk garis yang membingkai mata dengan manis.

Selain itu, warna lain yang bisa dipilih adalah hitam. Untuk warna ini, pastikan sepenuhnya membingkai mata dengan menggunakan eyeliner pada sisi atas dan bawah mata.

4. Maskara dengan paduan warna pas

Para pemilik mata warna ini sebenarnya cukup beruntung. Kecantikan mata berwarna cokelat ini bisa nampak jelas dengan maskara warna apapun. Baik itu cokelat, hitam, hingga abu-abu. Begitupun dengan gaya maskara yang bisa menggunakan gaya maskara yang menebalkan atau menipiskan.

Satu trik untuk semakin membuat mata berwarna cokelat stand out, gunakan maskara yang tetap memberi kesan alami.

5. Beri highlight

Jangan hanya gunakan hightlight pada tulang pipi. Highlight juga bisa digunakan untuk sisi dalam mata yang semakin memberi kesan cemerlang. Selain itu untuk membantu mata terlihat lebih terbuka, juga bisa menggunakan white liner pada bagian waterline bawah mata. Trik ini membuat mata nampak lebih terbuka dan pastinya memperlihatkan warna bola mata yang cantik.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Trik Makeup Tetap Kece Walaupun Menggunakan Masker

Bagi Sebagian orang, merias wajah saat ini dianggap