Sejak diberlakukannya himbauan untuk Bekerja Dari Rumah (BDR) atau yang lebih sering dikenal sebagai Work From Home (WFH), banyak orang mengeluh karena harus beradaptasi dengan kantor baru, yaitu rumah. Bagi mereka yang memiliki ruang kerja yang nyaman dengan berbagai peralatan yang lengkap untuk mendukung pekerjaan, mungkin akan kesulitan beradaptasi jika tidak memiliki tempat kerja yang memadai di rumah. Hal ini bisa membuat orang sulit untuk fokus pada pekerjaan mereka.

Jadi, untuk tetap di jalur yang benar (bekerja dengan efektif), kamu bisa mulai merapikan ruang kerja kamu di rumah dan menatanya sedemikian rupa hingga mirip dengan kantor kamu. Jika kamu belum memiliki ruang kerja, segera sediakan tempat kerja khussu di sudut ruangan supaya kamu bisa fokus pada pekerjaanmu.

Selain meja kerja dan tempat yang nyaman, ternyata barang-barang dekoratif juga dapat sangat membantu pekerjaan kamu, lho. Jika kamu merasa suntuk dan masih belum bisa fokus, kamu bisa menambahkan beberapa aksesoris berikut untuk memaksimalkan produktivitasmu selama Bekerja Dari Rumah :

  • LapGear Home Office untuk bekerja di kamar

Kamu tidak punya ruang khusus untuk membuat kantor mini di rumah? Tidak masalah, kok. Kamu bisa tetap di tempat tidur atau bersantai di sofa dengan meja pangkuan kecil yang lucu ini. Kamu juga bisa memilih LapGear Home Office yang memiliki tempat khusus untuk Smartphone, sehingga meja ini akan makin memudahkan pekerjaanmu.

  • Terrarium Candle

Mungkin kantor kamu memiliki kebijakan larangan merokok, dan kamu bahkan tidak pernah terpikir untuk memiliki lilin aroma terapi di ruang kerjamu. Tapi sekarang kamu bisa menyalakannya di rumah, terutama ketika mereka sangat manis dan cantik seperti ini. Belum lagi aromanya akan membuatmu semakin semangat untuk bekerja.

  • Cookbook Bookmarks

Kebijakan Social Distancing dan Self Isolation akibat wabah Virus Korona telah membuat orang-orang semakin rajin memasak di rumah. Jika kamu memiliki banyak buku resep atau memiliki buku resep keluarga yang menjadi panduanmu untuk masak sehari-hari, kamu bisa membeli Cookbook Bookmarks ini untuk memudahkanmu mencari resep berdasarkan kategori makanan, misalnya breakfast, dessert, dsb. Menggemaskan, bukan?

  • SAD Therapy Lamp

Ruang kerjamu tidak memiliki akses untuk menikmati sinar matahari? Tidak perlu sedih, cobalah SAD Therapy Lamp yang meniru pencahayaan alami dari matahari. Kamu bisa menggunakannya di ruang kerjamu yang gelap.

  • Riley Weekly Desktop Planner untuk membantumu bekerja sesuai timeline

Mungkin kamu tidak pernah benar-benar menggunakan planner sebelumnya, tetapi sekarang planner ini akan sangat berguna untuk memastikan kamu tetap di bekerja sesuai timeline. Tentu kamu tidak bisa mengelak, bahwa bekerja di rumah membuat kamu menjadi terlena untuk bersantai.

  • HP ENVY 5055 Wireless All-in-One Photo Printer

Meskipun saat ini kebanyakan pekerjaan bersifat digital, kadang-kadang akan sangat membantu untuk mencetak beberapa dokumen penting. Jika kamu menjadi kesulitan karena selalu tergantung pada printer kantor, saatnya kamu memiliki printer sendiri di rumah.

  • Charging Station

Kamu tinggal di asrama dan teman sekamar kamu memonopoli semua stop kontak yang ada di kamarmu? Tidak perlu khawatir. Kamu bisa membeli charging station untuk mengisi daya pada handphone, headphone, hingga smartwatch sekaligus. Menarik, bukan?

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/tanya-jawab-seputar-virus-corona-covid-19-dari-world-health-organisation-who/

https://www.tampilcantik.com/virus-corona-covid-19-vs-influenza-flu-apa-bedanya/

https://www.tampilcantik.com/belajar-di-rumah-membuat-anak-jadi-malas-bangun-pagi-simak-tips-membangunkan-anak-berikut-ini/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Panduan Anda Untuk Memasukkan Aromaterapi Berkelanjutan ke dalam Hidup Anda

Dengan kesehatan yang menjadi cara hidup baru, aromaterapi