o-exercising-facebook

Daya tahan tubuh manusia memang luar biasa hebat, namun tidak jarang, cuaca yang tidak menentu membuat daya tahan tubuh seseorang menurun sehingga mudah terserang penyakit. Cuaca yang tidak menentu bisa membuat daya tahan tubuh menurun dan mudah terserang penyakit seperti flu atau demam. Dalam cuaca yang sedang tidak baik atau tidak menentu seperti itu, kamu perlu menjaga asupan nutrisi dalam makanan yang kamu konsumsi, sehingga tubuhmu tidak rentan terserang penyakit.

Untuk menghindari sakit, tidak perlu mengonsumsi suplemen yang mengandung zat kimia atau obat-obatan tertentu yang pasti memiliki efek samping. Kamu bisa mengatur pola makan dan memperhatikan kandungan nutrisi yang terdapat pada makanan yang kamu konsumsi. Berikut ada beberapa cara untuk membantu tubuhmu mencegah virus penyebab penyakit timbul tanpa perlu mengonsumsi suplemen atau obat-obatan:

Mengonsumsi Minyak Almond

rambut-madu-minyak

Minyak almond dipercaya mampu meningkatkan daya tahan tubuh seseorang sehinga tidak akan mudah terserang dari penyakit, karena kandungannya yang kaya akan antioksidan dan vitamin E. Disamping itu, ia dapat menyehatkan dan mempercantik kulit.

Mengonsumsi Teh

teh

Kandungan antioksidan di dalam teh mampu meningkatkan daya tahan tubuh. Kamu bisa mengonsumsi beberapa varian teh karena khasiatnya yang sama, varian tersebut seperti teh hitam, teh hijau, atau teh herbal. Kamu bisa menjadikan ini sebagai kebiasaan agar tidak mudah terserang demam dan flu.

Mengonsumsi Makanan Secukupnya

makanan sehat

Tidak makan berlebihan merupakan salah satu pilihan terbaik untuk meningkatkan daya tahan tubuh, dengan catatan, makanan tersebut baru selesai dimasak dan sangat mudah diurus. Sangat dianjurkan untuk memasukkan sayuran dan buah-buahan ke dalam menu makananmu sehari-hari.

Rutin Berolahraga

Olahraga-di-Bulan-Puasa-Siapa-Takut

Rutin berolahraga merupakan salah satu cara efektif untuk menjaga stamina tubuh. Usahakan untuk selalu berolahraga setiap hari selama aktivitas tersebut tidak berlebihan. Kamu bisa memilih olahraga pilates, jogging, dan yoga yang lebih ringan.

Tidak Mengonsumsi Makanan atau Minuman Dingin

makanan berlemak

Cobalah untuk tidak mengonsumsi makanan atau minuman yang dingin ketika cuaca sedang buruk dan tidak menentu. Pilihlah makanan atau minuman hangat untuk menjaga suhu tubuh yang relatif stabil.

Baca juga Hati-hati.. Ini Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kesehatan Ginjal

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

10 Alasan Mengapa Anda Harus Minum Air dari Teko Tembaga

Teko tembaga merupakan bagian tak terpisahkan dari budaya