Stress adalah hal yang sering kita hadapi sehari-hari. Banyak orang berusaha mengurangi stress setiap harinya dengan berbagai cara dan hiburan. Tetapi ada kalanya kita dihimpit tekanan yang sangat berat atau memiliki jadwal yang sangat padat sehingga pulang ke rumah yang terbayang hanyalah kasur yang nyaman untuk segera terlelap. Hasilnya hanya raga saja yang beristirahat, namu pikiran masih sama kusutnya dengan kemarin.

Berjalan di taman telah dianjurkan oleh ilmuwan sebagai salah satu cara mengurangi stress yang ampuh. Dengan menghabiskan waktu 20 menit saja di sebuah taman yang teduh dan indah, kamu akan merasa jauh lebih baik dan lebih segar. Berikut penjelasan ilmiah mengapa berjalan-jala di taman bisa membawa perubahan besar terhadap mood mu

1. Berjalan akan mengurangi stress

Olahraga dan sedikit keringat akan melepaskan hormon endorfin yang membuat perasaan jauh lebih tenang. Berjalan 20 menit tidak akan membuatmu kehabisan tenaga jika kamu melakukannya dengan santai. Kamu juga bisa duduk-dudk di kursi taman, jika belum terbiasa melakukannya. Terlebih jika kamu berjalan dengan postur tubuh yang ringan dan menikmati setiap langkah yang kamu lalui. Energi positif dari sekeliling akan dengan mudah masuk ke dalam tubuhmu dan menenangkan pikiranmu.

2. Lebih dekat dengan alam

Terkadang pergantian suasana sudah cukup untuk memberikan otak kesempatan beristirahat. Terutama setelah melaui aktifitas yang sangat menguras emosi dan memutar otak. Berjalan-jalan di taman bisa menghadirkan suasana lain yang lebih alami dan menenangkan. Wangi alami alam seperti bau tanah, rumput segar dan batang-batang pohon juga bisa memberikan rangsangan positif terhadap hormon-hormon manusia. Sensasi ini hampir sama seperti kenyamanan yang kamu rasakan ketika sampai ke satu tempat berudara segar ketika liburan.

3. Pikiran akan lebih fokus

Selain mengurangi stress, berjalan di taman bisa membuat pikiran jauh lebih fokus. Jika kamu sedang menghadapi masalah tanpa jalan keluar, mengubah tempatmu berpikir bisa membuatmu melihat masalah tersebut dengan sudut pandang baru. Tidak adanya gangguan dan kungkungan ruangan juga membuat pikiran menjadi fresh sehingga memungkinkan ide-ide baru masuk dan menginspirasi.Penelitian ilmiah menyebutkan bahwa sebagian besar masalah yang dipikirkan dengan berjalan santai akan jauh lebih cepat dipecahkan dari pada yang dipikirkan dalam batasan ruangan.

4. Meningkatkan kreativitas

Taman yang indah dan teduh sangatlah cocok sebagai tempat untuk mencari inspirasi. Keindahan sudah lama diketahui dapat mengurangi stress. Jika pikiranmu lepas dari tekanan, kreativitasmu akan lebih mudah berkembang dan membuahkan hasil. Kamu juga bisa terinspirasi dari pola kehidupan yang terjadi di taman, atau melalui pengamatan terhadap orang-orang yang berlalu lalang. Lagipula, apalah artinya hidup jika kamu bahkan tidak dapat menyempatkan waktu untuk menghargai sedikit keindahan dan bersantai di dalamnya.

Baca juga Jagalah Rahasiamu Tentang Hal-Hal Ini Apabila Ingin Hidupmu Tenang!

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Superfood Yang Membantu Meningkatkan Imun Tubuh (Bagian II)-end

Sistem imun adalah garda terdepan untuk menjaga tubuh