DESKRIPSI PRODUK

Nama Produk : Acne Tinted Moisturizer

Merk : Mustika Puteri
Ukuran : 30 ml
Harga : -+ Rp. 38.000,-
No. BPOM :  NA 18140102749
Tanggal Kadaluarsa : September, 2018
Klaim Produk :
Perpaduan pelembab dan alas bedak untuk merawat kulit berjerawat

DETAIL PRODUK

PACKAGING / KEMASAN

Jerawat merupakan salah satu penyakit kulit yang meresahkan karena dapat berdampak pada kondisi psikis. Fakta membuktikan sekitar 85% remaja wanita usia 14-17 tahun mengalami kulit berjerawat, sedangkan wanita usia 20-an beresiko terkena jerawat 5 kali lebih besar daripada pria. Atas dasar kepedulian itulah akhirnya brand lokal Mustika Puteri mengeluarkan serangkaian produk perawatan wajah dan badan untuk kulit berjerawat yang diformulasikan khusus bagi kulit remaja yang mampu mengatasi kulit berjerawat sekaligus dapat membantu menghilangkan noda bekas jerawat, salah satu produknya yaitu Acne Tinted Moisturizer.

Acne Tinted Moisturizer bisa dijadikan solusi bagi wajah yang berjerawat. Seperti pelembab pada umumnya, produk ini digunakan sebagai alas bedak sebelum menggunakan compact powder.

Produk ini asli buatan Indonesia, halal dan sudah terdaftar di BPOM sehingga lebih aman untuk digunakan pada kulit wajah.

Mengandung bahan alami seperti Curcuma Extract (temulawak) yang mengandung senyawa Xanthorrizol sebagai anti acne alias mampu menghilangkan jerawat. Fungsi Panthenolnya bisa membantu melembabkan kulit, bersifat sebagai anti inflamasi serta menyejukkan kulit.

Asam salisilat yang telah dikombinasikan dengan Acacia Gum berperan dalam mengangkat sel kulit mati dengan meminimalisir efek iritasi. 

ISI PRODUK

DAN

CARA PEMAKAIAN

Isi creamnya meski cairan kental namun terlihat agak encer dengan warna coklat yang mudah banget keluar dari tube. Aromanya tidak menyengat, jadi lebih lembut seperti aroma bedak bayi. Namun saat dioles ke kulit tangan ataupun wajah akan mudah dibaurkan merata meski memang terlihat sedikit berminyak.

Setelah aku oleskan di tangan, pada bagian yang tidak terkena pelembab terlihat warnanya lebih gelap, jadi memang untuk yang memiliki kulit sawo matang dengan penggunaan pelembab ini maka kulit akan terlihat lebih cerah.

HASIL PEMAKAIAN

Setelah digunakan pada kulit, pelembab ini akan mudah meresap, tidak berasa perih dikulit. Untuk hasilnya memang harus digunakan secara rutin dan lebih baik lagi bila dikombinasikan dengan produk-produk lainnya dari Mustika Puteri yang termasuk dalam Acne Care Series. Setelah pelembab dilanjutkan dengan menggunakan compact powder agar riasan wajah jadi terasa halus/tidak berkerak.

Product price: IDR 38.000

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Mustika Puteri Acne Tinted Moisturizer
Average rating:  
 3 reviews
 by Dyah
Repurchase?: No

Sesuai namanya, produk ini nggak ada coverage-nya. Nggak terlalu ninggalin tint warna juga sih di kulit saya. Yang saya suka sih dia terasa super ringan dan nggak menyumbat pori. Cuma teksturnya itu encer banget! Jauh lebih encer daripada tinted moisturizer lain yang pernah saya coba. Jadi hati-hati saat membuka tutupnya. Mending tubenya dibalik dulu baru tutupnya dibuka. Kalo nggak, bakalan bleber kemana-mana deh. Jadi nggak praktis rasanya sih. Bagi saya teksturnya rada lengket, jadi setelah pake ini saya set pake loose powder.

Repurchase?: No

Mustika Puteri Acne Tinted Moisturizer ini teksturnya sedikit encer dan kalo mau buka usahakan dibalikin biar gak meleber semua isinya. Waktu diaplikasikan akan terasa sedikit lengket diawalnya, tapi setelah meresap lengketnya akan semakin berkurang. Buat yang punya kulit berjerawat bisa banget pake Mustika Puteri Acne Tinted Moisturizer ini sebagai alas bedak supaya bedak lebih nempel tanpa membuat kulit jadi tambah breakout. Wanginya juga menurutku gak mengganggu banget walaupun dia punya kandungan yang dikhususkan untuk merawat kulit yang berjerawat. Tapi karena sekarang aku jarang jerawatan jadinya aku gak repurchase dan gak nyari juga 😀

 by NataHsu
Repurchase?: No

Awalnya aku kira ini skincare. yaaa moisturizer biasa gitu, ternyata ini tinted moisturizer XD Produk ini teksturnya agak sedikit watery, jadi kalau mau pake, produknya suka meleber kemana". Warnanya agak coklat susu transparan, pas liat warnanya sih jujur aku agak takut bikin muka jadi lebih gelap karna warnanya gitu, ternyata ga kok, hasilnya transparan gitu hehe. Walaupun produk ini ada kandungan foundationnya, tp ga ada coveragenya sama sekali dan setelah pake ini wajib banget pake bedak lagi, saran nya sih pake yang mustika puteri acne compact powder. Pelembab ini bikin powdernya jadi sedikit tahan lama. Untuk oil control sih so so

Packaging rating
Product rating
Price rating
Summary
Repurchase? Yes

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Cara Melakukan Patch Test Yang Benar Untuk Kulit Sensitif

Produk basic skincare seperti cleaner, toner, serum dan