Tetap Cantik Dan Berkelas Meski Dompet Tipis? Bisa Banget!

Banyak wanita yang kerapkali menganggap jika tampil fashionable identik dengam harga yang mahal. Ini artinya budget yang dibutuhkan tentunya besar. Padahal tampil fashionable bukan semata pada harga pakaiannya lho. Tampil fashionable itu pada dasarnya adalah tentang pemilihan outfit yang kamu kenakan.

Pasti bingung dong gimana caranya. Untuk itu, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan.

Pakaian dengan warna soft dan netral

Kunci dari penampilan berkelas adalah dengan pakaian yang berwarna lembut serta netral. Beberapa warna misalnya krem, beige, nude, putih hingga biru muda adalah warna terbaik yang bisa jadi pilihan kamu. Warna gelap semisal hitam atau navy pun cocok saja jika ingin kamu kenakan. Jika ingin nampak berkelas, maka usahakan untuk hindari warna neon yang amat terang misalnya hijau, kuning dan warna ngejreng lainnya. Ini jadikan tampilan kamu terlalu berwarna-warni lho.

Make up natural

Berkelas itu artinya kamu berpenampilan secara simpel dan anti ribet. Itulah mengapa usahakan untuk menghindari make up yang terlalu berwarna-warni. Tentunya ini akan jadikan tampilan kamu menjadi menor dong. Make up terlalu tebal pun akan menjadikan kamu yang ingin berusaha tampil dengan berkelas jadi gatot alias gagal total. Usahakan untuk aplikasikan make up secara natural saja kemanapun pergi sehingga tampilannya bisa tetap trendi dan nampak muda.

Tata rambutmu

Penampilan yang berkelas bukan semata pada wajah dan baju saja lho. Jangan lupa jika kamu juga memiliki rambut yang perlu kamu rapikan dan tata agar rapi. Rambut sendiri kerapkali disebut dengan mahkota wanita. Tak ayal jika banyak wanita menaruh perhatian tinggi pada rambutnya. Tidak harus ke salon dan hair stylist kok untuk menatanya. Coba rapikan saja dengan disisir dan diberi serum rambut. Kamu juga bisa mengikat rambut jika memang rambut itu terasa mengganggu aktivitas kamu ketika dibiarkan tergerai.

Pakai alas kaki bersih

Sebagai wanita, tentunya alas kaki memegang peranan yang amat penting bagi penampilan. Tampilan yang berkelas pastinya mempertimbangkan dari ujung rambut hingga ke ujung kaki dong. Sebetulnya pemilihan alas kaki sendiri bisa disesuaikan dengan acara, kenyamanan dan pastinya aktivitas kamu. Baik itu sandal atau sepatu, ada catatan penting yakni kamu harus menggunakan alas kaki yang bersih. Jangan sampai sepatu penuh lumpur, high heels yang bernoda atau sandal yang sudah bergurat-gurat kamu pakai dalam suatu acara. Nggak banget dong!

Parfum beraroma klasik

Sentuhan terakhir yang tidak boleh untuk dilewatkan yakni dengan penggunaan parfum. Jangan sampai memilih wewangian sembarangan lho ya. Usahakan pilih wangi-wangi yang klasik misalnya wangi floral nan lembut sehingga lebih berkesan feminin.

Ternyata nggak butuh budget besar untuk tampil berkelas dan fashionable bukan? Jangan lupa untuk senantiasa menjaga kesehatan kulit wajah, kulit tubuh dan juga kuku kamu. Tentunya dengan wajah dan tubuh bersih terawat, pastinya kecantikan alami kamu pun akan makin terpancar. Selain itu kesehatan juga penting banget sehingga kamu tampil fit dan semangat di semua acara dan aktivitas.

 

^  REVIEW: Mustika Ratu Penyegar Sari Jeruk Nipis

^  Manfaat Kesehatan Biji Anggur Yang Harus Kamu Ketahui Sekarang Juga

^  Menikah Bukan Cuma Sekedar Happy Ending! Ini 5 Rahasia Di Balik Pernikahan yang Langgeng

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

7 Pakaian Wajib Untuk Kamu yang Selalu Kebingungan Memilih Pakaian

Memiliki banyak pilihan pakaian di lemari bisa membuat