Rambut tentu menjadi bagian yang sangat penting untuk wanita. Bahkan banyak yang menyebut jika rambut merupakan mahkota untuk wanita. Tidak salah sih karena memang peran rambut yang bisa menjadikan kamu nampak makin mempesona, tapi dengan catatan jika rambut kamu itu dirawat dengan baik lho ya. Untuk itu penting sekali jika kamu bisa senantiasa merawat rambut kamu sehingga bisa tetap sehat dan tampilannya pun cantik.

Perawatan rambut yang termudah bisa dilakukan dengan mencuci rambut dengan rutin setiap dua hari sekali. Namun, mencuci rambut saja tentu tidak bisa dibilang merupakan perawatan rambut yang cukup ya ladies. Nah, dari semua jenis perawatan rambut tentu kamu tidak asing lagi dengan istilah creambath dong. Yuk ketahui lebih dalam tentang perawatan rambut yang satu ini.

Apa itu creambath?

Bisa dibilang jika creambath merupakan bentuk perawatan rambut yang kerap dilakukan oleh para wanita. Mayoritas wanita suka sekali melakukan creambath di salon lantaran tahapannya cenderung sulit jika dilakukan di rumah sendiri. Padahal sebetulnya creambath pun bisa kok dilakukan di rumah seiring dengan ketersediaan produk perawatan creambath saat ini. Untuk versi Indonesianya, banyak yang menyebut jika creambath adalah hair spa. Perawatan creambath mencakup penggunaan krim rambut, rambut kemudian dipanaskan lalu dilakukan pemijatan ringan pada kulit kepala, bahu dan juga leher. Aduh, enak banget deh.

Manfaat creambath

Tentunya creambath punya manfaat yang sangat banyak untuk rambut kamu. Beberapa manfaat creambath yang banyak diketahui yakni:

  • Memberikan kilau di rambut sehingga rambut nampak senantiasa sehat dan mempesona.
  • Rambut bisa ternutrisi mengingat adanya pemberian vitamin dan krim pada rambut.
  • Kesehatan rambut akan terjaga sehingga masalah rambut seperti kerontokan, rambut bercabang dan lainnya bisa kamu mininalisir.

Seberapa sering creambath boleh dilakukan?

Perawatan rambut pastinya penting sekali dilakukan sehingga wajib untuk kamu jadwalkan dengan rutin. Creambath juga demikian. Agar kamu bisa mendapatkan manfaat dari perawatan creambath, maka pastinya kamu juga harus rajin melakukannya dan konsisten. Namun, tak jarang para wanita bingung sebetulnya seberapa sering sih creambath bisa dilakukan?

 Creambath setidaknya bisa dilakukan dua kali di dalam seminggunya untuk memberikan tambahan nutrisi pada rambut, terutama jika kamu memilih memakai bahan yang alami dan racikan sendiri misalnya masker dari lidah buaya, buah dan lainnya. Pastikan untuk lakukan pijatan di kulit kepala secara lembut lalu gunakan bahan sesuai jenis dan juga sesuai masalah pada rambut kamu. Tapi jangan terlalu sering juga ya karena ada tahap pemanasan yang bisa beresiko menjadikan rambut jadi kering.

Manfaat dari creambath sangat banyak sehingga kamu harus rutin melakukannya baik di salon atau creambath sendiri di rumah. Namun, ketika kamu memiliki masalah dengan rambut rontok maka ada baiknya kamu hindari penggunaan pemanas rambut dan bisa cukup dengan membungkus rambut menggunakan handuk panas saja. Jika perawatan sudah usai, lanjut dengan mengeringkan rambut memakai angin dingin pada hair dryer sehingga rambut rusak tak akan kamu rasakan.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/inilah-perbedaan-hair-mask-hair-spa-dan-juga-creambath-yang-wajib-kamu-ketahui/

https://www.tampilcantik.com/hemat-biaya-inilah-tips-potong-rambut-sendiri-di-rumah/

https://www.tampilcantik.com/jangan-sampai-dibilang-boros-ini-tips-tampil-keren-ala-remaja/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Cara Mudah Membuat Air Mawar dan Cara Menggunakannya

Air mawar yang selalu menyegarkan dan harum adalah