Di masa lalu, ada aturan etiket ketat yang harus diikuti oleh para perempuan. Tetapi dalam masyarakat modern, aturan-aturan ini telah kabur, dan aturan etiket telah diubah menyesuaikan perkembangan zaman. Namun tetap saja, ada beberapa detail aturan etiket yang bisa mengungkapkan sosok wanita sejati dalam diri para perempuan.

Kami yakin bahwa aturan sopan santun tidak hanya untuk keluarga kerajaan, para bangsawan atau para pemimpin negara. Ada trik etiket tertentu yang terhubung dengan penampilan, perilaku, dan bahkan kebiasaan mengirim pesan teks yang akan membantu kamu untuk berperilaku layaknya bangsawan.

  • Jangan bersandar di kursi kamu

Jika seorang wanita duduk di sebuah meja, dia seharusnya duduk di tengah kursi. Sangat penting untuk menciptakan ruang di antara kursi dan punggung kamu. Posisi tubuh ini sesuai dengan apa yang disebut “pose bangsawan”. Kamu harus duduk lurus tetapi tetap bebas, dan jarak antara tubuh kamu dan ujung meja harus sama dengan jarak antara pergelangan tangan dan ujung jari kamu.

  • Jangan takut bekerja fisik!

Seorang wanita sejati tidak pernah menghindari kerja fisik. Misalnya, pada masa perang, para adipati agung dan permaisuri bekerja sebagai pengasih di rumah sakit. Jadi, Adipati Agung, Elena Pavlovna, mengunjungi rumah sakit setiap hari dan bahkan membalut luka sendiri. Mungkin di zaman modern, kamu dapat melakukan beberapa pekerjaan di kebun, membetulkan lampu, membetulkan pipa air, mengganti galon, mengganti gas, dll. 

  • Ikuti aturan make up

Eye shadow gelap dan lipstik merah adalah kombinasi yang tidak akan pernah kamu lihat di wajah para wanita bangsawan. Kamu sebaiknya memakai produk kecantikan ini secara terpisah sehingga kamu hanya memiliki satu aksen di wajah kamu. Jika kamu ingin menonjolkan mata, maka gunakan eye shadow gelap dengan warna bibir yang tidak mencolok. Jika kamu ingin menggunakan lipstik merah, maka gunakan warna eye shadow yang netral dan lembut.

  • Jangan meletakkan handphone kamu di atas meja

Seorang wanita modern tidak akan meletakkan teleponnya di atas meja ketika dia berada di tempat umum, seperti kafe atau restoran. Dia tidak akan terlalu memusatkan perhatian pada handphone. Selain itu, bagi wanita, informasi di dalam handphone adalah bagian dari kehidupan pribadinya yang perlu disembunyikan dari orang asing.

  • Jangan berbalik jika seseorang tidak memanggil kamu dengan nama kamu

Seorang wanita yang santun tidak akan pernah berbalik atau merespons setelah mendengar “Hei!”, atau “Cewek..” atau sebutan apa pun di jalan. Seruan vulgar ini adalah bentuk seruan impersonal dari satu orang asing ke orang asing, dan itu benar-benar tidak sesuai menurut aturan etiket. Dialog semacam ini harus dimulai dengan kata-kata netral seperti, “maaf” atau “permisi.”

  • Ketahui aturan dalam membalas pesan

Zaman modern telah membuat penyesuaian, itulah mengapa penting aturan khusus untuk mengirim pesan teks menjadi penting. Wanita seharusnya tidak langsung menjawab pesan mereka karena 2 alasan :

Pertama-tama, untuk memberi tahu orang yang dia ajak bicara bahwa dia mungkin memiliki hal-hal pribadi lain yang harus dilakukan, sehingga tidak memungkinkan baginya untuk langsung menjawab.

Kedua, wanita tahu bahwa jika orang ingin memberi informasi yang mendesak, orang pasti akan menelepon, bukan mengirim pesan teks. Tapi ketahuilah bahwa wanita tidak akan menunda jawabannya selama lebih dari 20 menit, karena wanita menghormati orang yang mengirim pesan padanya.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/kamu-perlu-tahu-aturan-ini-untuk-memperkuat-kehidupan-cinta-kamu/

https://www.tampilcantik.com/koleksi-bikini-untuk-perempuan-plus-size-ala-gabi-gregg/

https://www.tampilcantik.com/rahasia-perempuan-fashionable-untuk-tampil-gaya/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Puasa Tanpa Sahur? Simak Efeknya Bagi Tubuh

Banyak orang yang malas untuk bangun sebelum Subuh