Diet atau kegiatan yang biasa dilakukan seseorang untuk mengurangi berat badan merupakan salah satu kegiatan yang sudah tidak asing lagi bagi wanita, metode diet juga ada berbagai macam, mulai dari diet yang sederhana hingga diet ekstrim.
Sebenarnya sebelum melakukan diet sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu pada dokter agar kesehatan tidak terganggu. Kita harus cerdas dan bijak memilih metode diet karena jika salah memilih kesehatan tubuh yang menjadi taruhannya. Diet itu bukan tentang berhenti makan namun tentang mengonsumsi makanan sehat dengan pola hidup sehat.
Nah berikut ini beberapa daftar makanan yang wajib ada dirumahmu saat kamu melakukan diet, makanan ini disarankan para ahli karena dipercaya mampu membantu keberhasilan program diet. Yuk simak penjelasannya.
Telur
Makanan pertama yang wajib tersedia di rumah saat melakukan metode diet adalah telur. Menurut ahli kesehatan telur menjadi sumber protein yang baik buat tubuh selama menjalankan program diet. Selain itu telur juga bisa membuat kita merasa kenyang lebih lama saat mengonsumsinya sehingga kita tak perlu takut jika akan gendut saat sarapan atau makan malam menggunakan 1 butir telur rebus.
Cuka Sari Apel
Beberapa orang sudah tidak asing lagi jika mendengar cuka apel dalam sebuah metode diet, memang cuka apel merupakan salah satu bahan yang baik untuk diet. Cuka sari apel juga sangat baik dalam bantu kita melancarkan program diet yang dijalankan. Bukan hanya bantu melancarkan program diet, konsumsi cuka sari apel secara rutin setiap hari dengan porsi yang tepat, hal ini akan bantu kita menurunkan tekanan darah, menurunkan gula darah dalam tubuh dan baik buat kesehatan. Jangan lupa untuk memasukan cuka apel dalam list bahan yang harus kamu miliki saat diet yaa ladies.
Yogurt
Siapa yang tak tau dengan manfaat susu fermentasi ini, salah satu manfaat dari yogurt adalah membantu tubuh membakar lemak. Kamu bisa mengonsumsi yogurt yang ditambahkan pada buah, sayuran atau makanan lainnya. Dengan mengonsumsi yogurt setiap hari, perkembangan dan pertumbuhsn sel lemak bisa ditekan dengan baik. Tapi ingat, agar tubuh senantiasa langsing dan berat badan turun setelah konsumsi yogurt, ini juga harus diimbangi dengan pola makan sehat, istirahat cukup dan olahraga cukup.
Buah Lemon
Buah lemon juga dikatakan sebagai salah satu makanan yang wajib ada di rumah. Vitamin dan nutrisi yang terkandung di dalam lemon sejak lama dipercaya mampu melunturkan lemak dengan baik. Vitamin dan nutrisi pada lemon juga dipercaya mampu membuat tubuh menjadi lebih sehat, bugar serta terhindar dari berbagai risiko penyakit berbahaya.
Buah Pisang
Selain buah lemon, buah pisang juga wajib menjadi salah satu buah yang harus ada di rumah. Sarapan dengan dua buah pisang setiap pagi dan malam akan bantu kita dapatkan tubuh yang sehat, berat badan ideal dan kulit lebih cantik. Menariknya lagi, konsumsi buah pisang juga akan bantu kita merasa kenyang lebih lama.
Baca juga Mau Kurus Gak Perlu Susah-susah Menahan Laper, Yuk Lakukan kebiasaan Diet Yang Sehat!
Facebook Comments