Makin Cantik Dengan Veneer Gigi, Ini Yang Wajib Kamu Ketahui

Tampil cantik di segala suasana pasti menjadi hal yang amat penting untuk tiap wanita. Salah satu bagian wajah yang penting tapi sedikit tersembunyi yakni gigi. Gigi yang kuning tentu menjadikan penampilan kurang maksimal dan kepercayaan diri pun turun. Namun, tenang saja karena saat ini sudah ada perawatan veneer gigi yang bisa kamu jadikan pilihan.

Mungkin kamu sudah tidak asing dengan perawatan berupa veneer gigi ini. Sebelumnya perlu diketahui lebih dulu jika veneer gigi merupakan prosedur kecantikan yang difungsikan untuk memperbaiki masalah warna, posisi gigi, bentuk hingga memperbaiki gigi gompal. Biasanya veneer gigi juga dipakai untuk memperbaiki gigi patah, rusak, tak sejajar hingga bentuknya tidak teratur.

Untuk veneer gigi sendiri ada dua jenis yakni yang terbuat dari bahan porselen dan juga yang terbuat dari bahan berupa komposit. Keunggulan dari veneer gigi porselen lebih tahan lama, mirip gigi asli dan tidak mudah untuk berubah warna. veneer gigi bisa bertahan sampai jangka waktu bertahun-tahun sebelum nantinya berakhir rusak hingga terkelupas dan butuh diganti.

 Mengenal prosedur veneer gigi

Umumnya butuh tiga kali kunjungan jika ingin memasang veneer gigi ke dokter gigi. Pertama adalah untuk konsultasi dan kunjungan selanjutnya yakni untuk membuat lalu dipasangkan veneer gigi. Jika kamu tertarik untuk veneer gigi, maka berikut ini langkah-langkahnya:

  • Dokter gigi akan lebih dulu memeriksa apakah di gigi tersebut ada tambalan.
  • Lapisan terluar dari gigi atau enamel akan dikikis untuk bisa dipersiapkan bagi pemasangan veneer gigi. Tindakan ini akan mencegah veneer gigi untuk tampak menonjol.
  • Dari segi waktu persiapannya biasanya berdasarkan dari seberapa parah kerusakan yang ada di gigi.
  • Penggunaan bahan yang dipilih mirip layaknya dempul dimana dipakai untuk bisa membuat cetakan di gigi. Dengan demikian maka bentuk dan ukurannya akan bisa disesuaikan. Biasanya butuh waktu 2 sampai 4 minggu untuk bisa membuatnya.
  • Kunjungan berikutnya, veneer gigi kemudian akan dipasang.
  • Nantinya dokter gigi akan meminta kamu untuk kembali berkunjung untuk pemeriksaan gusi dan juga penempatan dari veneer gigi itu.

Kelebihan dan kekurangan veneer gigi

Banyak yang tertarik dengan veneer gigi ini karena memiliki kelebihan. Beberapa kelebihan yang bisa langsung dirasakan yakni mirip sekali dengan gigi aslinya. Selain itu veneer gigi juga anti noda dan juga tidak akan pengaruhi ke gusi. Dengan demikian, gigi pun akan bisa terlihat lebih bersih dan putih.

Terlepas dari berbagai kelebihannya, veneer gigi tetap memiliki sisi kekurangan juga. Harga dari veneer gigi sangatlah mahal sehingga tak heran butuh modal yang cukup besar untuk melakukan perawatan ini. Kisaran untuk veneer gigi porselen sekitar 5 juta untuk tiap giginya. Bayangkan jika kamu ingin pasang ke semua gigi maka pasti mahal sekali. Selain itu, veneer gigi juga tidak bisa diperbaiki jika rusak. Gigi kamu pun akan lebih sensitif pada beberapa jenis makanan panas dan dingin karena enamel gigi terkikis. Gigi yang sudah dipasang veneer juga bisa berpotensi terkena pembusukan.

Baca Juga:

^  Review Rorec Natural Skin Care Mask
^  Belum Tahu Pentingnya Pantyliner? Simak Artikel Berikut
^  Bisakah Kamu Bijaksana Dalam Menghadapi Perselingkuhan Sebagai Seorang Wanita dan Mengatasi Perih Dengan Tegar?

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Merawat Rambut Anda dengan Rutinitas Perawatan Rambut Terbaik

Baik Anda memiliki rambut ikal yang indah, helaian