Oatmeal kerapkali menjadi pilihan makanan pengganti untuk mereka yang sedang menjalani diet atau gaua hidup sehat. Memang dapat diakui jika manfaat oat sendiri sangat banyak dan salah satunya adalah terbukti mampu mengurangi berat badan. Kandungan di dalam oat sendiri memang banyak mulai dari vitamin, serat, mineral dan masih banyak lagi sehingga tak heran jika mampu memaksimalkan kesehatan tubuh.

Untuk pelaku diet, oatmeal biasa dikonsumsi untuk menggantikan peran nasi. Kandungan karbohidrat serta kalori pada oatmeal sendiri memang lebih rendah dibandingkan dengan nasi. Komposisi serat dari oatmeal pun juga lebih tinggi tapi dengan kadar gula rendah. Namun, tahukah kamu jika ada beberapa jenis oatmeal lho. Yuk kenali lebih dalam.

Oatmeal instan

Yang pertama ada oatmeal instan yang dikenal sangat praktis untuk dikonsumsi. Cara membuat oatmeal instan pun amat mudah yakni tinggal diseduh dengan air panas sehingga teksturnya seperti bubur. Kamu yang tidak suka ribet dan ingin diet secara praktis bisa memilih oatmeal instan ini sebagai pilihan menu makan kamu. Namun, pastikan untuk melihat komposisi dari oatmeal instannya karena beberapa kerap sudah ditambah dengan perasa, gula, garam dan lain sebagainya.

Quick cooking oats

Selanjutnya ada juga quick cooking oats dimana oatmeal ini sudah dilakukan proses pengolahan sebelumnya. Untuk memasak quick cooking oats sendiri bisa dilakukan dengan direbus dengan air setidaknya 5 menit. Saat ini sudah ada beberapa merk quick cooking oats yang dijual di pasaran dengan harga bervariasi sehingga kamu yang memilih jenis oat ini pun akan mudah menemukannya. Untuk kamu yang sedang diet, quick cooking oats juga bisa jadi pilihan lho.  

Rolled oat

Wah, apa lagi ini? Rolled oat merupakan jenis oat yang asalnya adalah dari oat goats yakni menir gandum yang sudah dikupas lalu dikukus sampai teksturnya melunak. Selanjutnya, prosesnya adalah dengan dipipihkan menggunakan alat penggilas. Proses ini disebut-sebut bisa menjaga kestabilan dari tingkat kandungan minyak sehat yang ada di dalamnya dan mampu memperpanjang umur penyimpanan. Rolled oat memang mengalami proses yang lebih pendek jika dibanding quick cooking oats atau oatmeal instan. Tak heran jika tekstur dari rolled oat masih jelas terlihat seperti biji pipih. Untuk memasaknya adalah dengan direbus selama 10 menit. Perlu diketahui juga jika rolled oat adalah bahan dasar dari makanan diet lain seperti granola dan muesli lho. Jadi, kualitas rolled oat untuk diet sudah tidak usah diragukan lagi.

Steel cut oat

Yang terakhir ada steel cut oat dimana merupakan jenis oat terbaik bagi para pelaku diet. Cara memasaknya agak lama yakni dengan direbus selama kurang lebih 30 menit. Bentuknya masih seperti biji asli sehingga teksturnya sendiri berbeda dengan oat lain yakni chewy dan punya cita rasa cenderung nutty ketika kamu menyantapnya. Kadar glikemik dari steel cut oat adalah terendah dibanding jenis oat lainnya sehingga paling baik dikonsumsi untuk diet. Namun, jika kamu lebih suka jenis oat yang lain pun tak masalah karena semua jenis oat juga menyehatkan.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/ternyata-ini-loh-manfaat-jika-kamu-ganti-karbohidrat-kamu-dengan-oatmeal/

https://www.tampilcantik.com/alasan-kenapa-oat-adalah-sarapan-terbaik/

https://www.tampilcantik.com/5-tipe-coat-yang-pas-buat-kamu-yang-punya-tubuh-berisi/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

13 Makanan Yang Membantu Meningkatkan Metabolism Anda Menurut Ahli Gizi (Bagian II)-end

Metabolisme tubuh adalah proses kimia dimana tubuh ajab