Di usia 20 tahunan, mungkin kamu tidak akan memikirkan tentang tabungan pensiun atau tabungan untuk hari tua. Kamu memiliki prinsip “Hidup hanya untuk hari ini” dan lupa bahwa ada kemungkinan kamu akan berumur panjang dan tetap hidup sampai lama, padahal tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi pada masa depan.

Nah, untuk itu, kamu membutuhkan tabungan pensiun sejak dini, supaya nanti kamu tidak akan membebani orang lain, termasuk anak kamu, dan kerabat dekat.

Berikut tips agar kamu dapat mulai menabung untuk hari tua :

  1. Sesuaikan pemasukan dari gaji kamu

Menentukan berapa persentase gaji yang masuk ke tabungan pensiun adalah masalah yang sangat besar. Berapa banyak yang harus kamu sisihkan setiap bulan sangat bergantung pada tujuan kamu. Bagaimana kamu ingin hidup di masa depan? Seberapa kaya kamu ingin hidup pada masa depan? Sekarang sudah banyak kalkulator online yang secara khusus menghitung tabungan untuk hari tua, jadi kamu bisa memanfaatkannya untuk menentukan persentase yang tepat. 

  1. Pastikan kamu berinvestasi 

Kamu bisa mulai berinvestasi dengan cara yang kamu mau. Ada banyak investasi yang saat ini “ramah” bagi anak muda untuk mempersiapkan hari tua. Ada deposito, reksa dana, saham, emas, dan masih banyak lagi. Tentukan investasi apa yang paling aman dan nyaman untuk kamu, lalu mulailah investasikan tabungan agar uang bekerja untuk kamu. 

  1. Lacak pengeluaran kamu

Orang kerap terjebak pada pikiran yang menganggap bahwa pengeluaran untuk hal-hal besar adalah yang membuat mereka mendapat masalah keuangan alias keteteran dalam hal keuangan. Padahal, sering kali, hal-hal kecil yang tidak kita sadari adalah penyebab utamanya. Misal, kamu ketagihan membeli kopi di kafe yang mahal. 

Nah, itulah alasan mengapa kamu perlu melacak keuangan kamu. Coba catat pengeluaran harian dan lihat ke mana kah sebagian besar uang kamu dihabiskan. Mulai dari melacak pengeluaran, kamu dapat membuat anggaran yang lebih baik.

  1. Kendalikan impulsive buying kamu

Impulsive buying adalah tindakan membeli barang atau jasa tanpa berpikir panjang, secara spontan, hanya berdasarkan keinginan sesaat saja. Membeli bukan karena “butuh” tetapi karena “ingin”. Nah, kebiasaan ini akan berbahaya bagi keuangan kamu pada masa depan.

Mulailah kendalikan keinginan kamu untuk membeli barang-barang yang tidak kamu butuhkan. Jangan sampai membiarkan diri kamu tergoda untuk boros hanya untuk mengikuti tren, atau untuk beradaptasi dengan kehidupan pertemanan. Mungkin kamu akan merasa senang sesaat, tetapi nanti, kamu akan sulit untuk bersenang-senang karena keuangan kamu menipis.

Selalu pikirkan masa depan, di mana kamu sudah tidak dapat bekerja lagi, dan tidak memiliki pemasukan. Mulailah menabung dengan orientasi pensiun demi hari tua yang berkecukupan. 

  1. Rencanakan menu makan kamu setiap hari

Perencanaan menu makan adalah salah satu cara termudah untuk menghemat uang. Jika kamu tahu apa yang akan kamu makan dalam seminggu, atau kamu merencanakan menu makan dalam seminggu, maka kamu akan mudah membeli bahan makanan dan memikirkan cara menghemat uang.

Selain menghemat uang, merencanakan menu makan dalam seminggu juga akan membuat kamu lebih sehat, karena kamu dapat mengontrol kalori dan mengontrol menu makan sehat. Kamu dapat memilih sayuran dan buah segar untuk menu makan harian. 

Baca Juga :

Tips Mengontrol Pengeluaran Uang Untuk Menambah Tabungan

Lebih Berharga dari 5kg Perak, Ternyata Begini Sejarah Kayu Manis

Lakukan 7 Hal Ini Agar Pernikahan Langgeng Sampai Kakek Nenek

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Kiat Jitu Tidur Siang Dengan Efektif

Tidur siang menjadi cara jitu untuk memulihkan tenaga