Kamu Wanita Yang Sudah Dilamar?
Dilema Ini Pasti Kamu Alami

Momen dilamar oleh kekasih tentu saja menjadi momen yang sangat indah untuk semua wanita. Dilamar oleh kekasih dan keluarganya secara resmi tentu jadi waktu yang sangat kamu idamkan. Usai lamaran, mungkin kamu berpikir jika rasa bahagia itu akan terus ada. Tapi ternyata tidak lho.

Usai lamaran dilakukan, para wanita justru kerapkali memiliki banyak pikiran di otaknya. Beberapa pikiran yang hadir tentu saja terkait pernikahan mulai dari sewa gedung, make up, foto pre wedding dan masih banyak lagi. Banyak juga ketakutan yang kerapkali dirasakan usai lamaran dilakukan.

Sebetulnya kamu tidak sendiri kok. Ada banyak wanita yang merasakan hal demikian. Berikut ini beberapa hal yang biasa dialami wanita usai lamaran dilakukan.

Bingung, Bingung dan Bingung

Terkadang karena banyaknya pikiran menjadikan kamu pun akhirnya tidak fokus akan suatu hal. Hal ini sebetulnya karena kamu kebanyakan mengalami kebingungan. Pikiranmu dipenuhi dengan segala rencana, konsep hingga kekhawatiran. Tidak heran jika kamu seolah terus menerus merasa bingung.

Susah Tidur dan Malas Makan


Biasanya semua pikiran dan kebingungan itu terkumpul di otak kala malam hari. Tak heran jika semua beban pikiran itu menjadikan kamu gelisah terus menerus. Ini pun akhirnya berakibat kamu mengalami susah tidur. Maunya sih tidur nyenyak sehingga besok bisa segar kembali, tapi ternyata segala pikiran yang ada di otakmu terus terngiang-ngiang. Setelah tidur susah, kamu pun akhirnya malas untuk makan. Selera makan akhirnya hilang dan akhirnya jarang makan. Kamu tentu pernah mengalami hal semacam ini bukan?

Cek dan Ricek Saldo Tabungan

Tabungan pastinya jadi sasaran jika kamu sudah ada rencana pernikahan. Kian tahun, biaya pernikahan memang kian tinggi. Hal ini lantaran sewa gedung, biaya katering hingga make up dan lain sebagainya yang terus naik. Kamu pun akhirnya terus menerus mengecek saldo tabungan yang pastinya terus menerus menipis seiring dengan biaya yang harus kamu bayarkan. Kamu kadang berpikir jika uang memang bisa dicari, tapi tetap saja terngiang terus daftar biaya-biaya yang harus kamu bayar.

Makin Tertekan dengan Banyaknya Perbedaan

Perbedaan itu biasa. Tapi dalam hal pernikahan memang perbedaan kerapkali menjadikan kepala pusing sendiri. Kerapkali keinginanmu pun berbeda sekali dengan apa yang diinginkan orang tuamu. Tak hanya perbedaan dari orang tua saja, tapi perbedaan dengan tunangan dan bahkan calon mertua juga mungkin sering terjadi. Pastinya ini menjadikan kamu dilema sendiri.

Stres Karena Muncul Pertengkaran

Dalam sebuah hubungan, pertengkaran pastinya kerapkali terjadi. Ini memang lumrah. Tapi sejak lamaran dilangsungkan, pertengkaran justru semakin sering terjadi. Kok bisa? Hal ini sebetulnya sangat wajar karena kamu dan si dia pun memikirkan banyak hal terkait pernikahan. Kalian sebetulnya memikirkan hal yang sama yakni pernikahan bukan hal sederhana dan sepele sehinga butuh dipersiapkan. Semua tekanan, aktivitas yang sibuk hingga banyaknya perbedaan itulah yang menjadikan pertengkaran terjadi. Solusinya adalah dibawa santai dan ringan saja tapi tetap aktif untuk menyelesaikannya satu per satu.

Baca Juga:

REVIEW: L’Oreal White Perfect Clinical Overnight Treatment

Tak Mengapa Melakukan Berbagai Kesalahan dalam Pacaran Ini, Selama Hanya pada Awal Hubungan

Hal-hal yang Terjadi Saat Kamu Minum Teh Pada Perut yang Kosong, Jadi Hati-hati Yaa

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Alasan Mengapa Pria Tidak Bisa Mengekspresikan Perasaan Layaknya  Wanita

Jika kita perhatikan perempuan memiliki kecenderungan untuk mengungkapkan