Handphone hampir menjadi makhluk mitologis, karena ada begitu banyak informasi dan mitos  tentang mereka.  Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa ada berbagai informasi tentang handphone yang tampaknya benar, tetapi ternyata informasi tersebut hanya buah dari imajinasi seseorang yang tak terbukti secara ilmiah. Berikut daftarnya mitos tentang handphone :

  • Mengatur kecerahan layar dapat membantu penglihatan kamu
Cara Mengatasi Kecerahan Layar Hp Tidak Berfungsi (Work) - SemutImut -  Tutorial Hp dan Komputer Terbaik

Kamu mungkin percaya menggunakan mode malam di layar handphone kamu, bahkan menggunakan mode ini di siang hari dapat membantu agar mata kamu tetap sehat.  Namun, ahli kacamata mengklaim bahwa ketika kamu meredupkan layar, mata kamu justru akan menegang. Hal ini terjadi karena kamu harus lebih fokus dan mata kamu harus bekerja dua kali lipat. Jika berlarut-larut, ini bisa membuat kamu sakit kepala.  Kecerahan layar yang ideal adalah kecerahan yang sama dengan cahaya di sekitar kamu, sehingga kedua cahaya tersebut menyatu dan alami untuk mata.

  • Mengisi daya handphone semalaman akan merusak baterai

Tahukah kamu? Smartphone disebut “smart” karena semua fungsinya yang praktis dan efektif, termasuk kemampuan untuk mengenali baterainya sudah terisi penuh.  Handphone kamu akan menghentikan arus masuk secara otomatis, seperti halnya ketika handphone kamu akan mati secara otomatis saat baterai berada pada titik terendah.  Jika kamu benar-benar peduli dengan keawetan baterai kamu, jangan biarkan baterai terlalu sering habis. Isilah daya sebelum handphone kamu mati.

  • Kamu harus menutup aplikasi yang tidak digunakan untuk menghemat baterai

Pernyataan ini tampaknya sangat logis, dan kamu mungkin berpikir bahwa semakin banyak aplikasi yang berjalan di latar belakang, semakin banyak pekerjaan yang dilakukan handphone kamu. Faktanya, seperti yang dinyatakan oleh Apple, menutup aplikasi untuk menghemat daya baterai tidak membantu dan bahkan bisa memperburuk keadaan.  Semua aplikasi secara otomatis ditutup dan jika kamu mengganggu dan menutupnya secara manual, kamu sebenarnya membuat handphone kamu kehilangan lebih banyak daya, loh.

  • Semakin besar megapiksel kamera handphone, semakin baik kualitas fotonya

Saat membeli handphone, besaran megapiksel sepertinya merupakan fitur ikonik yang dapat digunakan orang sebagai patokan atau parameter untuk mengetahui kualitas kamera. Parameter megapiksel untuk kualitas kamera sebenarnya hanya penting untuk para fotografer profesional dan kamera khusus fotografer.

  • Gunakan pengering rambut atau beras untuk menyelamatkan handphone yang basah
Benarkah Beras Bisa Menyelamatkan Ponsel yang Basah? | Dream.co.id

Menempatkan handphone yang basah ke dalam beras tampaknya dapat dipercaya, karena beras dikenal dengan kemampuannya untuk menyerap kelembapan. Namun kenyataannya, partikel kecil tersebut akan menyumbat bagian-bagian handphone dan bisa jadi akan semakin merusaknya.  Menggunakan pengering rambut juga merupakan  ide buruk. Pengering rambut mungkin sedikit mengeringkan handphone kamu, tetapi akan membuatnya terlalu panas.

Kedua metode ini banyak digunakan orang karena mereka hanya ingin melakukan segala cara dan mencoba apa pun untuk menyelamatkan handphone mereka. Solusi terbaik adalah meletakkan handphone di rak dan membiarkannya mengering.

  • Radiasi elektromagnetik dari handphone dapat menyebabkan kanker, kelahiran prematur, dan risiko kesehatan lainnya

WHO telah memperhatikan pernyataan ini sejak tahun 1990 dan, hingga saat ini, ada setidaknya 25.000 artikel telah diterbitkan tentang topik tersebut. WHO menyatakan bahwa hingga saat ini, tidak ada bukti bahwa medan elektromagnetik tingkat rendah dapat membahayakan kesehatan manusia. Namun, WHO juga mengatakan bahwa jika seseorang berdiri tepat di dekat antena atau radar yang menghasilkan gelombang tersebut, risikonya bisa meningkat.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/5-produk-disinfektan-khusus-untuk-smartphone-kamu/

https://www.tampilcantik.com/kamu-mengalami-gangguan-kecemasan-di-pagi-hari-berikut-penyebab-dan-penanggulangannya-menurut-pakar-kesehatan-mental/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Cara Sederhana Untuk Membaca Bahasa Tubuh Seseorang

Terkadang bagian tubuh kita sekalipun dapat memberikan pesan