Ya, kamu membaca judul artikel ini dengan benar. Kondom pada beauty blenders. Trend ini sudah dimulai sejak awal bulan Februari lalu oleh beberapa vlogger, yang merilis tutorial mengenai bagaimana menggunakan kondom dan beauty blenders pada saat bersamaan. Ide tersebut, rupanya bermula dari SiliSponge applicator yang mulai menjadi viral pada awal tahun 2017 ini.

Tren kecantikan memang tak akan ada habisnya. Tahun lalu, penggemar make-up rasanya begitu kecanduan dengan menggunakan beauty blenders. Yang saat itu, diklaim memberikan hasil maksimal untuk membuat kontur pada wajah. Serta mengaplikasikan beberapa make-up. Salah satunya, foundation. Beauty blenders yang berbentuk seperti telur, dengan tekstur yang empuk dan spongy menjadikan penggunaan alat satu ini begitu mudah.

Belum lagi, hasilnya yang begitu merata. Satu lagi keunggulan dari beauty blenders ini dibandingkan dengan kuas, make-up tak akan nampak terlalu tebal dan bisa bercampur secara sempurna. Teknik blanding pun disinyalir bekerja paling maksimal dengan menggunakan alat satu ini.

Namun diantara banyak keunggulan dan keuntungan diatas, penggemar make up pun sering kali harus merasa repot ketika membersihkan beauty blenders. Mulai dari susah kering, hingga banyaknya produk make up yang merasuk masuk ke dalam beauty blenders. Selain tentu saja lebih banyak menghabiskan produk.

Berawal dari sinilah kemudian diciptakan SiliSponge, dengan bentuk dan fungsi sama persis dengan beauty blenders namun bukannya terbuat dari sponge. Bahan silicone yang digunakan diklaim bisa membuat pengguna lebih hemat dalam penggunaan produk make up. Serta tentu saja mudah digunakan. Dengan silisponge, pengguna seharusnya bisa langsung mencuci atau melap bersih beauty blender terbaru tersebut.

Nah, bila kamu sudah mulai tertarik untuk mengganti beauty blender lama dengan produk SiliSponge baru, tunggu dulu. Karena rupanya beberapa beauty vlogger sudah menemukan cara untuk memiliki silisponge tanpa perlu membuang beauty blender lama.

Caranya adalah dengan menggunakan kondom!

https://www.instagram.com/p/BQI6T6BDQpo/

Seperti yang ditunjukan dalam beberapa video tutorial dari vlogger ternama mengenai penggunaan kondom pada beauty blender, nantinya fungsi dan penggunaannya sama dengan beauty blender pada umumnya. Tak nampak ada masalah pula ketika meratakan produk make up. Baik itu untuk penggunaan kontur pada wajah atau ketika digunakan untuk memakai foundation.

Dan tentu saja dengan dilapisi kondom, tak ada produk yang terserap masuk ke dalam beauty blender seperti sebelumnya. Dan pastinya sih sangat mudah dibersihkan.

Cara penggunaannya tentu saja pertama-tama cuci bersih kondom. Pastikan semua cairan pelumas pada kondom bisa tercuci bersih sebelum dilapisi ke beauty blenders. Setelah itu bisa digunakan seperti biasa.

Kondom dipilih karena memiliki lapisan silicone paling tipis dan juga tak akan mempengaruhi tekstur dari beauty blenders. Nampak beberapa vlogger menggunakan balon tapi tak bisa memberikan hasil seperti ketika menggunakan kondom.

Siap mencoba? Tonton video tutorialnya disini.

Baca juga Tak Jarang Wanita Makeup Malah Terlihat Lebih Dewasa Dari Umurnya. Kamu Yang Pernah Dikatain Seperti Ini, Simak Dulu Trik Makeup Ini

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Trik Makeup Tetap Kece Walaupun Menggunakan Masker

Bagi Sebagian orang, merias wajah saat ini dianggap