Kita semua sepakat bahwa berolahraga secara teratur adalah cara terbaik untuk menurunkan berat badan dengan cara yang sehat. Tapi, coba kamu jujur. Apakah kamu benar-benar rajin berolahraga setiap hari? Mungkin jawabannya : belum tentu. Sekarang coba jawab pertanyaan ini : Apakah setiap hari kamu tidur? Jawabannya tentu saja : ya.
Nah, berikut adalah beberapa tips diet yang bisa membantu kamu menurunkan berat badan bahkan saat kamu tidur sekalipun :
- Minumlah protein shake sebelum tidur
Minumlah sekitar 30 gram protein shake sebelum tidur. Penelitian telah membuktikan bahwa protein shake membantu meningkatkan jumlah kalori yang dibakar tubuh saat istirahat. Protein juga membantu perbaikan otot, dan semakin banyak massa otot yang kamu miliki, semakin banyak kalori yang kamu bakar saat istirahat.
- Makan malam dengan porsi kecil

Hindari makan makanan berat di malam hari dan hindari makan sebelum tidur. Selama tidur nyenyak, otak kita mengeluarkan hormon pertumbuhan. Jika kamu makan larut malam, hormon pertumbuhan bisa menyimpan makanan sebagai lemak, bukan sebagai bahan bakar.
- Hindari alkohol
Meminum alkohol menjelang waktu tidur akan membuat tubuh kamu melakukan memetabolisme alkohol selama tidur, dan mencegah kamu mencapai keadaan REM, yaitu saat tubuh membakar kalori paling banyak. Ingatlah untuk berhenti minum alkohol setidaknya tiga jam sebelum tidur.
- Tentukan waktu tidur
Kita semua mengakui bahwa tidur berkualitas sangat penting bagi kesehatan kita, namun jadwal, berbagai pekerjaan dan hiburan di handphone bisa menghalangi kita untuk mendapatkan tidur yang nyenyak. Nah, mulai sekarang mulailah berkomitmen pada jam tidur kamu. Tidur selama 7 – 8 jam dapat membantu tubuh membakar lebih banyak lemak. Sebuah studi American Journal of Clinical Nutrition menyebutkan bahwa orang yang cukup istirahat dapat membakar 20% lebih banyak kalori setelah makan daripada mereka yang kurang tidur.
- Hindari berolahraga sebelum tidur

Apakah kamu sering berolahraga di malam hari? Tahukan kamu? Olahraga membangunkan tubuh, sehingga sulit untuk mendapatkan tidur nyenyak jika kamu berolahraga sebelum tidur. Jadwalkan olahraga di pagi hari. Ini akan membangunkan tubuh kamu dan membuat kamu tetap berenergi sepanjang hari. Namun jika kamu lebih nyaman berolahraga di malam hari, maka lakukan tidak kurang dari empat jam sebelum kamu tidur.
- Tidur dalam kegelapan total
Sebelum tidur, sebaiknya kamu mematikan lampu kamar kamu. Tidur dalam kegelapan total membantu tubuh kamu memproduksi hormon melatonin, yang tidak hanya menyebabkan tidur nyenyak, tetapi juga membantu produksi lemak yang mengandung mitokondria yang membakar kalori.
- Tidur telanjang
Hal ini mungkin terdengar aneh, tapi sebenarnya tidur telanjang memiliki banyak manfaat. Dengan menjaga tubuh kamu tetap dingin, proses pembakaran lemak tubuh akan lebih cepat. Ketika tubuh menjadi dingin saat tidur, proses ini akan meningkatkan lemak baik dalam tubuh yang akan membantu pembakaran kalori.
Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk mencoba tips di atas?
Baca Juga :
https://www.tampilcantik.com/diet-sambil-tidur-emang-bisa-kaya-gini-caranya/
Facebook Comments