Mata merupakan salah satu bagian wajah yang sangat mempengaruhi penampilan, sehingga mata yang indah akan membuat penampilan wanita tampak lebih cantik. Saat ini banyak produk kosmetik di khususkan untuk riasan mata, namun sayangnya saat mata memiliki kantung atau sering di sebut mata panda kamu akan lebih sulit menutupinya dengan riasan, oleh karena itu mata panda menjadi salah satu masalah besar bagi sebagian wanita.
Mata panda disebabkan oleh banyak hal, bisa disebabkan oleh alergi, infeksi yang mengumpul di bawah mata hingga faktor usia. Namun penyebab yang paling umum adalah kurang tidur atau tidur yang kurang berkualitas. Tapi jangan khawatir ladies, kamu bisa mengatasi mata panda hanya dalam 15 menit dengan menggunakan susu, caranya begini :
Siapkan:
- susu murni
- kapas
Langkahnya:
- Rendam kapas dalam susu dingin.
- Peras kapas.
- Letakkan kapas di atas mata dan diamkan selama kurang lebih 15 menit.
- Bilas dengan air bersih.
- Lakukan setiap hari untuk membuat mata semakin cerah dari waktu ke waktu.
Mengapa susu ? Karena susu mengandung lactid acid yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit dan mengurangi cairan yang berada di bawah mata sehingga kantung di bawah mata hilang serta membuat kulit semakin lembut dan kencang.
Selain tiu kamu juga disarankan untuk mengurangi konsumsi garam, karena konsumsi garam secara berlebihan dapat mengakibatkan penggumpalan cairan dalam tubuh.
Facebook Comments