Mandi di pagi hari wajib di lakukan untuk menyegarkan badan dan membuat kita jadi lebih semangat untuk memulai aktivitas. Meskipun penting, masih ada beberapa orang yang melewatkan mandi pagi, entah itu karena bangun kesiangan, atau karena cuaca sangat dingin.

Sebagai gantinya, jika tak mandi di pagi hari, tentu kamu harus tetap mandi pada sore atau malam hari setelah beraktivitas di luar rumah. Hal ini wajib dilakukan untuk membersihkan badan dari kotoran dan kuman yang didapat selama beraktivitas.

Walaupun kamu harus mandi secara rutin paling tidak dua kali sehari, tetapi mandi dengan intensitas berlebihan juga tidak baik bagi kesehatan.

Mandi terlalu sering dapat membuat kulit menjadi kering, terutama jika kamu menggunakan sabun yang terbuat dari bahan abrasif. Selain itu, jika terlalu sering mandi, minyak alami pada kulit bisa hilang. Padahal, minyak alami pada kulit berfungsi melawan peradangan, mempertahankan tekstur kulit yang halus, dan memperkuat pelindung kulit.

Karena itu, usahakan untuk mandi secara rutin namun jangan sampai berlebihan, ya. Cukup dua kali dalam sehari saja, kecuali badan kamu terkena kotoran yang memang mengharuskan kamu untuk segera mandi.

Nah, bicara soal kebiasaan mandi, ternyata ada tiga bagian tubuh yang wajib dibersihkan dan tak boleh terlewat setiap kamu mandi.

Apa saja tiga bagian itu? Mengapa penting dibersihkan? Simak penjelasan berikut ini.

  1. Ketiak 

Saat mandi, seluruh bagian tubuh harus dicuci bersih dengan sabun dan harus dibasuh sampai bersih, mulai dari kepala sampai ujung kaki. Nah, bagian yang sangat penting dan tidak boleh terlewat adalah ketiak. Bagian ketiak wajib dicuci bersih setiap mandi untuk menghindari masalah kulit seperti eksim. Selain itu, jika kamu tidak membersihkan ketiak dengan baik, kamu berisiko mengalami bau badan. Tentu saja hal ini akan membuat kamu dan orang-orang di sekelilingmu jadi tidak nyaman, bukan? Jadi, bagian ketiak jangan luput dari pembersihan, ya!

  1. Selangkangan

Lipatan-lipatan tubuh memang rentan lembap, mudah kotor dan berbau, padahal tidak terekspos. Nah, salah satu lipatan tubuh yang wajib kamu bersihkan selain ketiak adalah selangkangan.

Mungkin beberapa orang tidak begitu peduli dengan kebersihan selangkangan mereka, tapi jangan sampai kamu tidak membersihkannya saat mandi, ya. Sebab, area selangkangan lebih rentan terhadap pertumbuhan rambut dan jamur. Bisa jadi, rambut akan tumbuh ke dalam dan menyebabkan masalah kulit, seperti infeksi misalnya.

Karena itu, kamu harus membersihkan selangkangan setiap mandi. Bersihkan juga sel-sel kulit mati dan kotoran pada selangkangan untuk mencegah iritasi dan bau tidak sedap.

  1. Kaki

Bagian tubuh paling penting yang sering sekali dilupakan orang saat mandi adalah kaki. Coba ingat-ingat, apakah kamu selalu membersihkan kaki sampai ke sela-sela jari saat kamu mandi? Jika tidak, lakukanlah pembersihan kaki secara menyeluruh mulai hari ini!

Mengapa kaki penting dibersihkan? Karena kaki kita mengumpulkan kotoran dan keringat sepanjang hari, apalagi jika kamu beraktivitas dengan bertelanjang kaki. Kotoran dan keringat yang menumpuk di kaki bisa membuatnya jadi lembap sehingga bakteri mudah berkembang biak.

Untuk itu, usahakan kamu selalu mencuci kaki sampai bersih, sampai ke sela-sela jari. Gosok lembut kaki kamu menggunakan sabun, kemudian bilas sampai bersih.

Itulah tiga bagian tubuh yang wajib dibersihkan saat mandi. Jangan lupa pastikan ketiak, selangkangan, dan kaki kamu bersih, ya!

Baca Juga :

Sebenarnya Perlu Mandi Berapa Kali Sih Dalam Sehari? Ini Jawabannya

4 Alasan Tidak Boleh Mandi dan Keramas Sebelum Tidur

4 Alasan Tidak Boleh Mandi dan Keramas Sebelum Tidur

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Mulailah Rutinitas Perawatan Diri Anda Dengan Makan Sehat

Mengingat dunia yang berubah dengan cepat saat ini,