Jika ada satu hal yang sangat wajib kita lakukan dan mudah dilakukan untuk ikut beraksi melawan COVID-19 selama masa ketidakpastian ini adalah dengan tetap di dalam rumah untuk membantu menghentikan penyebaran COVID-19. Namun, masih banyak orang di sekitar kita yang masih tidak sadar untuk ikut beraksi. Mereka masih berkeliaran keluar rumah untuk sesuatu yang tidak penting.

Nah, jika kamu sedang bingung karena kamu memiliki sangat banyak waktu luang di rumah, kamu bisa membantu memberikan peringatan dan himbauan kepada orang-orang untuk tetap di rumah, dengan cara berkreasi melalui make up dan nail art. Kamu bisa membuat kreasi make up atau nail art dengan kata-kata “Lip art” atau “Di Rumah Saja”. Banyak sekali para influencer yang sudah beraksi dengan make up dan nail art. Kamu bisa mengambil inspirasi dari mereka.

Gerakan ini tidak hanya berguna untuk mengeksplorasi kreativitas kamu di waktu luang, tetapi juga berguna untuk menghimbau orang-orang di luar sana supaya mereka membantu tenaga medis yang sedang berjuang melawan COVID-19 dengan cara tetap tinggal di rumah.

Berikut adalah beberapa kreasi make up dan nail art yang dapat menjadi inspirasi kamu :

  • Full Make Up

Make Up Artist Qazalnaz, yang dikenal di Instagram dengan username @lady_forutan, menciptakan full make up yang cukup ekstrem dengan kata “lip art“. Lady Forutan menjadikan stiker Instagram sebagai inspirasinya. Jika kamu tertarik membuat tampilan make up ini, kamu bisa berkreasi dengan bodypainting atau dengan make up apapun yang kamu miliki di rumah dan buatlah kata-kata yang menarik seperti hashtag Di Rumah Aja.

  • Nail Arti

Kamu tentu sudah tidak asing dengan logo nail art yang sangat populer beberapa waktu lalu. Bahkan tidak hanya brand fashion saja, kini kamu bisa berkreasi dengan mendesain setiap kuku kamu dengan membuat ulang logo aplikasi terkebal, logo situs web, logo produk makanan atau bahkan logo acara TV. Buatlah desain ulang dengan mengganti kata-kata pada logo. Kamu bisa membuat himbauan seperti, “Mereka Bekerja Untukmu, Kamu Tinggal Di Rumah Saja Untuk Mereka”. Dukungan yang diaplikasikan dalam nail art akan sangat berguna bagi khalayak umum. Membuat kreasi ini juga membutuhkan banyak waktu dan kesabaran, sangat cocok bukan untuk mengisi waktu luang?

  • Lip art

Kamu senang berkreasi dengan lipstick? Atau kamu selalu ingin bereksperimen dengan Lip art? Nah, ini saatnya kamu mengisi waktu luang dengan mencoba teknik Lip art seperti Bex Lecter. Ia membagikan Lip art di Instagram sebagai dukungan untuk melawan COVID-19. Tampilan dramatis karya Bex Lecter menggunakan kata “lip art” sebagai highlight. Kamu juga bisa mengkreasikan Lip art dengan kata “Di Rumah Saja” atau “Lip art” seperti milik Bex Lecter. Manfaatkan lipstick dan shadow palette yang kamu miliki di rumah untuk berkreasi menciptakan Lip art yang ala kamu.

Bagaiamana? Apakah sekarang kamu sudah mendapatkan banyak inspirasi dari contoh-contoh tadi?

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/kecemasan-emosional-dan-keuangan-yang-ekstrem-akibat-wabah-covid-19/

https://www.tampilcantik.com/5-tips-jaga-kebersihan-untuk-cegah-covid-19/

https://www.tampilcantik.com/jogging-di-tengah-pandemi-covid-19-amankah/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Trik Makeup Tetap Kece Walaupun Menggunakan Masker

Bagi Sebagian orang, merias wajah saat ini dianggap