Semua hubungan asmara akan berubah seiring berjalannya waktu. Semakin lama kamu menghabiskan waktu bersama pasangan, akan semakin banyak perubahan yang terjadi. Beberapa di antara perubahan tersebut bisa menakutkan atau mengganggu romansa hubungan kamu. 

Meski begitu, jika kamu memperhatikan dengan lebih baik lagi, kamu akan menyadari bahwa tanda perubahan ini sebenarnya merupakan tahap baru dalam kehidupan asmara kamu yang akan membawa kamu ke tahap yang lebih serius.

Penasaran fakta apa saja kah itu? Simak daftar berikut:

  1. Kepercayaan adalah sesuatu yang sangat rapuh

Semua hubungan didasarkan pada kepercayaan, dan terkadang kepercayaan bisa terlihat sangat solid dan kuat. Tapi, perasaan ini sebenarnya bisa menipu dan bisa jadi berbahaya karena kepercayaan di antara pasangan bisa rusak dengan mudah.

  1. Terkadang kamu akan merasa bosan saat bersama

Hanya dalam cerita fiksi saja kamu dapat menjumpai pasangan ideal yang tidak pernah bosan melakukan segala kegiatan bersama-sama. Dalam kehidupan nyata, bahkan mungkin buku atau teman dekat bisa lebih menarik daripada menghabiskan malam dengan pasangan. 

Hal ini bukan berarti kamu menjauh dengan pasangan. Tapi, setiap pasangan memang butuh “istirahat sebentar” untuk menikmati me time masing-masing, sebelum akhirnya bisa bersenang-senang bersama lagi.

  1. Kamu tidak akan selalu berada di pihak yang sama

Bahkan jika kamu harus membuat keputusan penting dengan suara bulat, cepat atau lambat akan tiba saatnya di mana kamu tidak berada di pihak yang sama dengan pasangan, atau prinsip kamu tidak sama dengan dia. Penting untuk diingat, perbedaan pola pikir itu sangat wajar. 

Kamu tidak perlu marah dan secara langsung memutuskan hubungan karena beda prinsip. Kalian bisa membicarakan perkara apa pun dan mencari solusi terbaik.

  1. Pernikahan dan anak bukan keputusan tapi tantangan

Banyak orang yang masih keliru dengan mempercayai bahwa pernikahan akan membuat hubungan mereka lebih kuat. Mereka juga masih percaya bahwa anak-anak dapat menjembatani jurang pemisah antar pasangan.

Tapi sebenarnya, pernikahan dan keputusan untuk punya anak adalah ujian yang sangat berat, meskipun tidak ada yang salah dengan itu. Dengan membina keluarga, kamu akan belajar menjadi partner hidup untuk pasangan kamu dan belajar menjadi orang tua yang baik bagi anak-anak kamu. Belajar berkeluarga sebenarnya sama seperti kamu belajar bersepeda. Kamu akan terjatuh beberapa kali, tetapi kemudian akan menjadi lebih baik seiring berjalannya waktu, asalkan kamu terus belajar.

  1. Ada saatnya kamu tidak lagi tertarik satu sama lain

Setiap hubungan memang terasa begitu menggebu-gebu di fase awal. Cepat atau lambat, gairah tersebut akan hilang dan kehidupan cinta kamu menjadi lebih tenang. Meski sebenarnya bukan menjadi masalah, tapi ada beberapa orang yang menganggap hal ini sebagai masalah besar. 

Hal terpenting adalah jangan cepat menyimpulkan “he’s not the one” atau “she’s not the one”, tapi coba pikirkan solusi untuk memperbaharui hubungan kamu agar lebih baik dan lebih asyik.

  1. Terkadang kamu akan merasa kesepian

Ada kalanya kamu akan merasa kesepian, bahkan saat pasangan kamu berada di sisimu sekalipun. Kamu mungkin merasa tidak ada yang memahami kamu dan tidak ada yang peduli dengan kamu. Setiap orang memiliki pemikiran seperti itu dari waktu ke waktu, tidak peduli apakah mereka sudah menikah atau belum, apakah mereka memiliki pasangan atau tidak.

  1. Kamu dan pasangan akan saling menyakiti

Tidak ada yang bisa menyakiti kamu lebih dari orang yang kamu cintai. Mengapa? Karena kata-kata dan perbuatannya jauh lebih mempengaruhi hati kamu lebih dari kata dan perbuatan orang lain. 

  1. Cinta tidak bisa bertahan dengan sendirinya

Banyak orang sering mengingatkan kita bahwa “cinta” adalah tindakan, bukan hanya perasaan. Kita harus melakukan sesuatu untuk mempertahankan dan memperbaiki hubungan kita. Hal ini pun tidak bisa dilakukan sendirian. Kedua belah pihak harus berpartisipasi untuk merawat dan menjaganya. 

Seperti sebuah tanaman. Jika kamu tidak menyiramnya setiap hari, jika kamu tidak pernah memupuknya dan menyayanginya, maka tanaman akan mudah layu dan pada akhirnya akan mati. Pasangan harus saling melengkapi dan berjuang bersama untuk melindungi cinta mereka.

Baca Juga :

4 Tipe Toxic Relationship yang Harus Segera Diakhiri

5 Tanda Kamu Terjebak Toxic Relationship

Penasaran Mengapa Pria Sulit Mendengarkan Wanita? Berikut Penjelasan Ilmiahnya!

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

6 Alasan Bahagia Pasangan Yang Mengenakan Pakaian Serasi

Setidaknya sekali seumur hidup pernahkah Anda melihat pasangan